Contract

1.2K 145 2
                                    

Para wartawan berkerumun dan saling melepar pertanyaan terhadap sang mega bintang berbakat dan bujangan idaman seluruh negeri itu. Sang bintang Park Chanyeol menyiapkan konferensi pers untuk mengumumkan masa hiatus sementaranya karena dia merasa perlu istirahat dan mencari ide-ide yang lebih segar dalam comeback bermusiknya nanti.

"Tenang saja, sebelum masa hiatusku, aku sudah menyiapkan album baru yang akan diluncurkan bulan depan"
"jadi aku harap tetap menunggu dan mencintaiku ya" ucap Chanyeol dengan senyum sambil memberi simbol hati pada jarinya

Penuturan Chanyeol tersebut sontak membuat ricuh para fansnya yang juga hadir di ruangan itu, ada yang menangis bahkan ada yang berteriak karena pesan cinta dari sang bintang tersebut.

"Oppa,, kami akan selalu menunggumu"
"Kami akan menjaga hati kami Oppa" teriak para fans garis keras seorang Park Chanyeol

Setelah konferensi pers yang melelahkan selesai Chanyeol kembali ke ruangan khususnya, yaap agensi ini adalah agensinya sendiri, walau masih belum sebesar agensi Big3, namun paling tidak dia bisa bebas dengan karyanya yang tidak terkekang seperti waktu dia masih menjadi jadi artis oleh agensi lain. Dan di agensi ini dia mulai memiliki tiga sampai empat artis baru yang sesuai dengan selera bermusiknya dan perlu untuk dikembangkan agar menjadi bintang seperti dirinya.

"Jongdae-ah bagaimana soal pelayan baru untuk rumah baruku?" tanya Chanyeol pada asistennya dan juga sahabatnya sedari SMA

"Sudah diatur boss, humm dan dia adalah seorang pemuda yang baik nampaknya" jawab Jongdae

"Pemuda?" tanya Chanyeol heran

"iya, dia seorang mahasiswa yang cuti kuliah dan mencari pekerjaan" tutur Jongdae

"tapi dia bisa dipercaya kan?" tanya Chanyeol ragu

"tenang saja boss, karena di kontrak saya berinisiatif memasukan poin-poin syarat tambahan selain pekerjaan"
"seperti merahasiakan identitas boss"
"dan selain itu saya juga menambahkan di kontrak, jika dia melanggar atau menyebarkan identitas dan lainnya, maka dia harus membayar lima kali lipat dari jumlah keseluruhan gajinya" tambah Jongdae yakin

"Bagus kalau begitu, terima kasih Jongdae-ah" ucap Chanyeol dengan sunggingan di ujung bibirnya

"Tapi Pak" ucap Jongdae terpotong

"Tapi apa?" Chanyeol heran

"Tapi dia juga mengajukan persyaratan, katanya biar adil dan tak ada yang dirugikan" tutur Jongdae

"Apa syaratnya?" Tanyanya heran

"Dia menambahkan pihak pertama yaitu kita, tidak boleh memberhentikan dia semena-mena tanpa adanya alasan yang jelas yang bukan dari pekerjaan"
"Karena dia takut kalau kita bertindak semena-mena memecat secara sepihak" tutur Jongdae

"Humm menarik" Ucap Chanyeol

"Dan kalau dilihat-lihat dia sedang membutuhkan uang, sampai mau jadi pelayan padahal seorang mahasiswa univeristas ternama" Jongdae mendenguh

Tiga hari sebelumnya

"silahkan duduk"
"jadi kamu Do Kyungsoo?" tanya Jongdae

"Iya Pak" jawab Kyungsoo yakin

"disini dituliskan kalau kamu adalah mahasiswa dari salah satu universitas ternama"
"mengapa kau ingin bekerja jadi pelayan?" tanya Jongdae heran

"jujur saja waktu saya lihat di situs lowongan kerja, saya tertarik karena gajinya lumayan"
"dan pertimbangan keduanya karena ini adalah sistem kontrak jangka pendek, jadi saya masih bisa" tutur Kyungsoo

"Dan apa kamu bisa melakukan pekerjaan rumah dan juga memasak?"
"karena itu point utama pekerjaan ini" tanya Jongdae serius

"Bisa Pak, saya sudah terbiasa hidup mandiri sejak tua saya tidak ada"
"Dan saya juga pernah bekerja di restoran dan dari sana saya belajar memasak" ucap Kyungsoo yakin

"Oke, ini berkas-berkas kontaknya"
"kamu bisa baca dulu sebelum kamu menyetujuinya" Jongdae menjelaskan sambil menyodorkan beberapa kertas kepada Kyungsoo

Kyungsoo membaca dengan seksama sampai akhirnya di point akhir dia agak heran

"Pak point terakhir ini agak membingungkan"
"walaupun saya tidak akan memberitahu siapa majikan saya kelak, tapi hal ini agak aneh" tutur Kyungsoo heran

"Nah itu point yang paling penting"
"Mungkin kalau kesalahan lain kamu akan berkompromi dengan dengan pihak majikanmu nanti, tapi kalau point tersebut yang kamu langgar maka kamu harus bayar denda lima kali dari gajimu keseluruhan" Tegas Jongdae langsung

Kyungsoo berpikir keras, bagaimana tidak, gaji perbulannya adalah satu setengah juta won maka jika dikali lima dan dikali lagi enam bulan akan terlalu banyak.

"Apa dia seorang selebriti sangat terkenal atau pejabat Pak?" tanya Kyungsoo bingung

"Kamu akan tau kalau kamu bekerja nanti" jawab Jongdae enteng

"Oke, tapi saya minta persyaratan lain juga"
"ini bukan hanya biar adil, tapi juga agar ke depannya tidak ada tindakan semena-mena di satu pihak" ucap Kyungsoo tegas

"Apa itu?" tanya Jongdae

"Saya tidak mau ada pemecatan yang tidak jelas alasannya, dan pemecatan dengan alasan di luar dari hasil pekerjaan tidak dibenarkan"
"dan yang paling penting tidak ada tindakan kekerasan" Ucap Kyungsoo

Jongdae tampak berpikir sejenak, dan dari argumen Kyungsoo nampak sekali kalau dia percaya diri bisa bekerja dengan baik, namun sikap tegasnya dan kerasnya akan menjadi begitu menarik bila dipersatukan dengan bossnya yang juga keras kepala, hingga timbulah ide Jongdae untuk mengiyakannya

"Oke..sebentar saya tambahkan poin yang kamu minta" ucap Jongdae sambil menyalakan komputernya untuk membuat ulang kontak kerja yang baru, dalam hati Jongdae tertawa karena ini akan menjadi seru melihat Boss nya memiliki pekerja seperti Kyungsoo yang tampak sangat keras kepala, dan saatnya mengerjai sahabatnya dari zaman sekolah itu yang sekarang menjadi bossnya.

National Bachelor X HouseBoyKde žijí příběhy. Začni objevovat