Foreword

104 17 14
                                    

25 Days Ficlet challenge by Kedai Leksikon.

taeffeine, ghilico, hellanavy, ATHENAESTIC_, emicascia, myouniversel, sevenblackv,

***

Di masa pandemic Covid-19 waktu digunakan untuk melakukan hal-hal di rumah, termasuk belajar, bekerja atau malah ada yang hanya #rebahan tanpa melakukan kegiatan apa pun. Hal-hal di atas tanpa sadar mengunci ide-ide kreatif, yang biasanya disampaikan dalam bentuk tulisan. Nah, karenanya, aku dan rekan-rekan #kedaileksikon ingin menantang kamu ikutan #25daysficletchallenge.

Apa itu Kedai Leksikon?
Kedai Leksikon adalah sebuah komunitas kecil yang diisi 8 orang dengan ide-ide terkunci karena kesibukan masing-masing. Mereka suka menulis dan membaca fanfiction, novel-novel, komik dan lain sebagainya.

Sementara 25 days Ficlet Challenge ialah wadah yang cocok untuk kamu yang idenya juga terkunci, memulai brainstorming dengan menulis ficlet melalui prompt yang telah disediakan oleh Kedai Leksikon.

Cara mengikutinya mudah.

Syarat dan Ketentuan:

1. Share ulang prompt (link di bio) dengan tag anggota Kedai Leksikon. Kamu juga bisa ajak teman-temanmu supaya semakin ramai. Tak perlu follow, hanya beri feedback karena di sini kita sama-sama belajar. Feedback bisa berupa vote dan komen, yang boleh dilakukan ataupun tidak.

2. Ficlet biasa dipakai penulis untuk menulis fiksi dengan jumlah kata berkisah 500-700. Tidak boleh lebih.

3. Menyertakan "prompt" dalam narasi maupun dialog. Fiksi boleh bersambung ataupun sekali habis. (Disarankan sekali habis) dan harus berurutan.

4. Jika mengikuti challenge, wajib menggunakan hastag #25daysficletchallenge #kedaileksikon

5. Cast. Untuk cast, di-BEBASKAN. Boleh dari anggota boygroup manapun, ataupun original karakter.

Nah, mudah, kan?

Berikut adalah prompt yang telah disediakan. Jika masih ada yang ditanyakan silakan DI SINI.

------- prompt -------

1. Tidak ada akhir yang buruk, aku akan abadi selamanya bersamamu di dalam memori. (Eight)

2. "Aku mencintaimu, bukankah itu ungkapan terburuk yang pernah kau dengar?" Dia menatap langit, menyeringai seperti iblis. (Taylor Swift - Cruel Summer)

3. Kau menunjukkan padaku warna yang tidak bisa kulihat dengan siapapun, dan kau tahu bahwa untukmu aku akan mengorbankan apapun dalam diriku. (Taylor Swift - Illicit Affairs)

4. Kita mengagumi pahlawan ketika anak-anak, namun saat dewasa kita memahami penjahat.

5. Seutas dawai emas mengikatku dan dirimu. (Taylor Swift - Invisible Strings)

6. Dunia sudah terlalu rusak sampai lebih banyak yang memilih neraka daripada berusaha menetap di dunia.

7. Tidak memerlukan alasan untuk berbuat baik, tapi selalu ada alasan mengapa seseorang jahat.

8. Kau bilang kita ini satu untuk selamanya. Namun, mengapa aku merasa kita ini tidak pernah satu?

9. Ibu pernah bilang padaku kalau kita jangan pernah bermain ke pantai.

10. Karena kau pantas mendapatkan yang lebih baik.

11. Kau tak pernah memberi alasan, membuatku selalu bertanya-tanya. (Alec Benjamin - The Book of you & I)

12. Aku hanya ingin kau mengingatku hingga akhir.

13.. Tak apa menumpahkan air mata, tapi jangan lukai dirimu sendiri. (RM - Moonchild)

14. Tak ada banyak perubahan dari kemarin. Seperti hari-hari biasa, hanya saja kini tanpa dirimu. (BTS - 134340)

15. Langitnya indah, hujannya indah, tapi ukiran jiwanya tidak seindah langit diderai hujan.

16. Jiwanya patah, tapi sialnya ia masih memiliki keinginan hidup.

17. Raganya usang menunggu presensi yang hilang tanpa tahu arah kembali.

18. Janji diciptakan untuk diingkari.

19. Manusia adalah makhluk ajaib. Diciptakan dengan logika dan akal sehingga dapat membedakan yang mana benar dan salah. Namun masih bisa bertingkah laku salah karena kehebatan akal itu sendiri.

20. Mereka yang rusak harusnya diperbaiki. Bukan malah dibuang.

21. Dunia ini sudah kusam. Ingin dibenahi karena sudah tak sehat lagi karena mereka yang tak peduli.

22. Orang-orang menyukai manisnya teh seperti senja. Tapi aku menyukai kopi dengan segala pahit dan panasnya saat malam hari. Terutama bersama kamu.

23. Ke mana jiwa kita pergi ketika tengah tidur?

24. Kamu adalah sebuah kisah yang belum selesai aku tulis. Atau malah belum dimulai sama sekali. Namun anehnya, aku sudah tahu bagaimana akhirnya.

25. Kenangan buruk membuat seseorang lebih kuat. Ingatlah dan hadapi. Jika tak dihadapi, kau hanya akan menjadi anak kecil dengan jiwa yang tak bertumbuh. (PSYCHO BUT ITS OKAY.)


Selamat Menulis, Penulis. 💌

BlueBell: 25 Days Ficlet ChallengeWhere stories live. Discover now