Secret Love Song

66 4 1
                                    

⚠️ TW! Depression, suicide, chr death.

p.s. play Secret Love Song by Little Mix as you read this story

Langit malam dipenuhi bintang, angin sepoi-sepoi yang menggerakkan tumbuhan ilalang di bukit itu, dan suara jangkrik yang seakan melengkapi suasana nyaman malam ini.

Dua lelaki duduk di puncak bukit dan menatap langit di atas mereka.

Tampak indah ketika bola mata mereka memantulkan cahaya ratusan bintang di atas sana. Apa yang bisa lebih indah dari ini semua?

"Kak Jacob."

"Hm?"

"Nggak papa. Cuman ngetes telinga."

"Apasih Ric?"

"Hehe..."

Keduanya kembali terdiam. Membiarkan keheningan yang nyaman ini mengambil alih. Bahkan tanpa mengucapkan sepatah kata pun, alam juga tahu bahwa mereka saling mencintai satu sama lain.

"Kak..."

"Kenapa lagi?"

Eric menghembuskan nafasnya pelan, kemudian menoleh ke samping. Kedua matanya tengah menatap dunianya. Satu-satunya orang yang bisa memberi sejuta alasan baginya untuk tetap bertahan.

"The moon is beautiful, isn't it?"

Kemudian Eric terkekeh pelan ketika melihat Jacob yang menganggukkan kepalanya. Astaga... Bahkan gerakan kecil dari sang dunia, bisa membuatnya bahagia.

Tapi setelahnya ia menghela nafasnya pelan, "But the sunset is more beautiful, isn't it?"

Senyuman tipis yang tadinya terlukis di wajah Jacob, langsung perlahan memudar. Tergantikan dengan kerutan bingung di dahinya.

Jacob menolehkan kepalanya, membuat Eric juga ikut mengalihkan pandangannya. Dia tidak ingin membuat kontak mata dengan lelaki di sebelahnya ini.

"Ric?"

"Just...saying⸻"

"No, you're not. Out of sudden, kenapa kamu ngomong kayak gitu?"

"Ya kan bener. Sunset nya bagus."

Jacob mendecih pelan, "The sunset was beautiful."

"Well, it is still beautiful."

"Eric..."

"Kak, please. Aku udah ngomong soal ini dari lama. Is it that hard?"

Jacob memalingkan pandangannya dan memejamkan matanya kuat-kuat. Menyembunyikan wajahnya di antara kedua lututnya, menahan air mata yang kini mulai berkumpul di pelupuk matanya.

Dia benci. Dia sangat benci ketika Eric mulai membahas hal ini.

"Kukira kamu bakal jadi satu-satunya orang yang ngerti posisiku sekarang ini. Ternyata aku salah ya?"

"Kak, this is for your own good. They do this for you. I do this for you, because I love yo-"

"No you're not,"

Eric mengernyitkan dahinya, "Pardon me?"

"No, you're not Eric. YOU'RE NOT!!!"

ONE PAGE | THE BOYZ ft. HyunjunWhere stories live. Discover now