day 4

27 6 0
                                    

On a Date 

Gowon tidak pernah setuju dengan pendapat yang menyatakan :

'Pacaran itu gak ada guna nya. Buang-buang waktu doang, mendingan belajar'

Atau

'Pacaran terus. Belajar nya kapan?'

Karena justru sejak berpacaran dengan Seungmin, nilai-nilai Gowon menjadi semakin meningkat

Kim Seungmin, si cowok pintar yang selalu peringkat 5 besar parallel membuat Gowon tertular juga dengan kepintaran Seungmin

Bagaimana tidak? Agenda pacaran mereka tidak pernah jauh-jauh dari buku

Mengerjakan tugas bersama, belajar bersama, sampai mendiskusikan materi bersama. Dan menjelang ujian pun, mereka hampir setiap hari berada di perpustakaan kota untuk belajar secara intensif karena perpustakaan itu bisa dikunjungi kapan saja, dan juga buku-buku nya jauh lebih banyak dibanding perpustakaan sekolah mereka

Seperti sekarang ini, jika pasangan lain nya akan menghabiskan malam minggu mereka dengan menonton film di bioskop, berjalan-jalan keliling kota, atau mencoba berbagai macam makanan

Namun Gowon dan Seungmin menghabiskan date malam minggu mereka di perpustakaan kota

Sebut saja, study-date

"Nomor 18 kamu salah"

"Ih kok salah?????" protes Gowon

"Ya karena jawaban nya gak bener" canda Seungmin

"Seungminnnnnn" rengek Gowon

Cowok itu tertawa pelan "Jawaban kamu salah. belum diubah jadi persenan"

"Hah???" Gowon melihat ke arah buku nya "Oh iya! Aku lupa harus diubah ke persen dulu!"

"Kamu catet rumus nya gak? Kalo catet, kamu tambahin notes hasil nya harus berbentuk persen" ujar Seungmin

Gowon mengangguk dan mencatat sesuatu di buku khusus untuk mencatat materi pelajaran

"Nomor 19 udah bener..." Seungmin membetulkan letak kacamata nya yang sedikit melorot "nomor 20 udah bener"

"Total nya kamu cuma salah 4" cowok itu mengembalikan buku soal nya kepada Gowon "Lumayan. Minggu kemarin kamu salah 6"

Gowon bertepuk tangan senang "Yeayy!!!"

★彡[ᴅᴀʏ 4]彡★

Pulang dari perpustakaan, mereka mampir sebentar ke kedai es krim yang berada di dekat halte tempat mereka akan menunggu bus untuk mengantarkan mereka ke rumah

Mereka berdua ini sebenarnya berasal dari keluarga berada, namun mereka sama sekali tidak terlihat seperti itu karena untuk berpergian, mereka masih mau menggunakan transportasi umum. Dan juga mereka selalu rendah hati saat di sekolah dan dimana pun

Itu yang menjadi point plus dari pasangan ini

"Capek ya aku ajak belajar terus?" tanya Seungmin saat Gowon menyandarkan kepala nya pada bahu Seungmin

Mulut cewek itu tetap asik menjilati es krim vanilla ditangan nya

"Enggak kok. Malah aku seneng, kan belajar nya sama kamu" balas Gowon

Seungmin hanya tertawa gemas dan menggandeng tangan Gowon saat bus mereka sudah sampai 

30 DAYS ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang