blurb

5 2 0
                                    


Cinta, walaupun pernah disakiti dengan kata itu, tapi tetap saja saat seorang manusia merasakan getaran yang sulit di definisikan itu, pasti akan tetap membuat kita bahagia hingga lupa kalau kita pernah mendapatkan luka hebat oleh kata yang sama.

Nur Anita, gadis cantik dan polos yang ternyata punya luka hebat oleh rasa cinta yang terlalu hebat. Akan tetapi, dengan seiring berjalannya waktu, luka itu membuatnya menjadi berubah drastis. Cintanya kini hanya terpaut pada Allah. Dia kini lebih banyak memupuk cinta untuk dia persembahkan pada Sang Pemilik Cinta, yaitu Allah SWT. Kali ini dia selalu meminta di keheningan malam. Dia lebih suka bercerita panjang lebar di hadapan Tuhan-nya sendirian. Dalam sepertiga malam air matanya tidak pernah berhenti mengalir. Iringan doa menutup malamnya dan menyambut sang pajar. Pinta gadis lugu itu sederhana bahkan tidak pernah neko-neko. Dia hanya meminta, jika esok atau lusa dia dipertemukan dengan jodohnya, dia harap laki-laki itu adalah orang yang akan membawanya dalam kebahagiaan dunia hingga akhirat.

Sampai akhirnya doa dia seolah menemukan jawaban. Dia dipertemukan dengan seseorang yang tidak pernah suka mengumbar janji, tidak suka menabur gombalan, dan tidak pernah mengutarakan perasaan secara berlebihan. Laki-laki itu bernama, Satriya. Laki-laki yang dia kenal tanpa sengaja bahkan dia kenal lewat dunia maya. Skenario Tuhan seindah apa yang dirancang untuk mereka?

“Jangan pernah meminta bahkan berharap kalau cinta dan kasih sayang yang kita miliki untuk seseorang supaya hilang, karena pada dasarnya itu tidak bias hilang, namun bisa tergantikan.” Satriya.

Sebuah kebahagiaan telah terpampang jelas di hadapan mereka, tapi apakah Nur Anita bias melupakan cinta masa lalunya? Bisakah dia melepas apa yang dia genggam selama ini? Sementara masa lalunya datang kembali menghampiri kehidupannya karena sejatinya kita hanya punya dua tangan dan tangan kita hanya berhak memegang sepasang tangan dan tidak akan mungkin bias lebih.

Siapakah yang akan Nur Anita pilih? Apakah masa lalunya yang memberikan cinta besar serta luka yang prah atau seseorang yang baru?




Cerita ini saya buat bulan Agustus 2020 dan sudah terbit tanggal 11 Desember 2020. Rasanya waktu yang cukup singkat untuk kisah yang begitu rumit. Cerita ini saya publikasi kembali karena ada beberapa pembaca yang memintanya bangkit lagi di salah satu media ke penulisan.




Setiap karya punya penciptanya. Setiap pencipta memiliki hak terhadap karyanya. Jangan mengambil apa yang bukan milik kita karena kita tidak pernah tahu seberapa besar perjuangannya untuk melahirkan karya tersebut.

Cinta Dalam Sepertiga Malam Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang