bab 3

31 3 0
                                    

Bab 3

    "Ya."

Lalu terdengar kembali suara lembut dan imut. Kali ini Fu Bao belajar menjadi pintar dia menutup matanya dan menajamkan telinga nya, ketika suara itu muncul kembali.

Saat Fu Bao membuka matanya lagi dengan senyum tipis, Fu Bao menatap asal suara tersebut.

Saat mata dingin Fu Bao melihat ke arah asal suara itu ,dan Fu Bao hanya melihat sepasang kaki kecil gemuk berwarna hitam putih berjalan perlahan mendekatinya, dan kemudian berhenti di samping tempat tidur. .

Panda!?
 
“Salam kenal wahai utusan Dewa,” 
panda menyapanya dengan senyuman lembut.

" Siapa kamu!" Tanya Fu Bao dengan dingin,dan tidak menanggapi salam hangat panda didepannya,

" Aku adalah dewa pencipta " jawab panda itu.

"Dewa pencipta!? apa maksud mu?" Fu Bao bertanya dengan bingung saat mendengar panda didepannya mengaku kalau dirinya Dewa pencipta.

"Biarkan aku memberikan sebuah gambaran untuk menjelaskan nya" panda tidak memiliki omong kosong segera mengeluarkan cahaya biru dari tangannya.

Tepat ketika Fu Bao ingin berbicara, cahaya biru itu tiba-tiba terbang ke arah dahinya.Di ikuti rasa sakit yang tajam  datang dari kepalanya.

Setelah itu, berbagai gambar terus bermunculan di benaknya. Beberapa kenangan yang bukan miliknya terus merayap ke dalam pikirannya, menyebabkan dia merasakan sakit yang luar biasa.

    Pada saat ini, Fu Bao tidak bisa melakukan apa-apa, dia hanya bisa memejamkan mata dan mencoba mencerna informasi tambahan di benaknya.

    Sepertinya hanya sebentar, dan waktu  sudah lama berlalu, sebelum Fu Bao akhirnya membuka matanya lagi.

Fu Bao masih tidak bisa mempercayai apa yang telah lihat dibenaknya.

Benar,panda didepannya benar-benar seorang dewa atau lebih tepatnya dewa pencipta, bahkan jika Fu Bao tidak ingin mempercayai nya , Fu Bao tetap harus mempercayai nya.

Walaupun banyak sekali informasi kacau yang masuk ke benaknya, Fu Bao masih bisa mengetahui  tentang satu hal yaitu,

Dunia saat ini terbagi menjadi tiga dataran. Dataran rendah, tengah dan tinggi.

Sedangkan alam sendiri dibagi menjadi empat alam, alam Dewa, alam manusia ,alam bawah, dan alam iblis.
Untuk Alam iblis sendiri merupakan wilayah kekuasaan para iblis, dan setan.

Dan pemimpin para iblis dikenal sebagai Dewa iblis. Dewa iblis adalah pemimpin seluruh umat iblis, dia terkenal akan keserakahan dan juga ambisius, untuk memperluas wilayah kekuasaannya Dewa iblis mengendalikan 100.000 tentara iblis, untuk membakar, membunuh, dan menjarah, mahluk abadi lain.

Tidak puas dengan hal itu, Dewa iblis yang juga ingin menguasai seluruh empat alam, mulai membawa seluruh tentara iblis menyerang wilayah empat alam.

Karena kekuatan Dewa iblis yang mengerikan dan nyawa empat alam dipertaruhkan.

Dewa pencipta yang merupakan pemimpin para Dewa serta mahkluk abadi lain,menggerakkan seluruh kekuatan Untuk menyelamatkan dunia.

Dewa pencipta, tidak ragu-ragu untuk meledakkan roh primordialnya, dan binasa bersama 100.000 tentara iblis , lalu menyegel Dewa iblis di tanah tak bertuhan .

Namun ,200.000 tahun telah berlalu setelah perang antara dewa dan iblis, roh primordial Dewa iblis yang disegel di tanah tak bertuhan menunjukkan tanda-tanda dibangkitkan, jika Dewa iblis berhasil dibangkitkan maka api neraka akan sekali lagi menyapu empat alam.

Menurut legenda, hanya utusan dewa yang dapat menyelesaikan bencana ini, tetapi keberadaan utusan Dewa itu sendiri tidak diketahui siapapun, sampai sinar jiwa terakhir Dewa pencipta yaitu panda didepannya membawa nya kemari.

*************

" Dan utusan Dewa yang dimaksud di legenda itu adalah aku? " Tanya Fu Bao sambil menunjuk dirinya sendiri.

Dan ketika Fu Bao melihat panda didepannya mengangguk, Fu Bao tidak bisa membayangkan perasaan saat ini , siapa yang menyangka kelahiran kembali disebabkan panda aneh di depannya.

Tapi sekarang, dia adalah sampah tanpa akar spritual.

Sebagai sampah,Fu Bao tidak mungkin melawan dewa iblis dengan kekuatannya saat ini.

Dan juga Sebagai utusan Dewa, Fu Bao harus memikul tanggung jawab ribuan nyawa mahkluk abadi, suka atau tidak ia dengan indentitas nya sekarang , Fu Bao tetap harus menerimanya.

"Tapi,aku bahkan tidak memiliki akar spritual jadi bagaimana cara aku bisa mengalahkan dewa iblis? " Tanya Fu Bao sakit kepala saat mengingat fisik sampah pemilik asli.

"Soal itu kamu tidak perlu khawatir,ini akan membantu mu " Dewa pencipta berwujud panda memberikan nya sebuah kristal biru.

Fu Bao mengambil kristal biru itu dan membolak-balik nya , tapi tidak menemukan sesuatu yang spesial dan dia bertanya-tanya bagaimana benda ini akan membantu nya.

"Apa ini?" tanya Fu Bao sambil menunjukkan kristal biru ditangan nya.

" Kristal biru ditangan mu merupakan batu energi spiritual kuno yang tidak sengaja aku temukan, Di dalam sana tersimpan banyak sekali harta serta kekuatan dewa-dewa yang Pernah aku kumpulan semenjak aku memimpin empat alam " jelas panda.

Fu Bao langsung tertarik dengan kristal biru setelah mendengar, kalau kristal biru ini menyimpan banyak harta Karun dewa.

" Bagaimana cara menggunakan nya?"

"Itu mudah cukup tetes darah mu ke kristal biru itu, tapi walaupun disana banyak sekali harta serta kekuatan dewa. Kamu tidak bisa mengambil nya sekaligus jika tidak kamu akan meledak,kamu hanya bisa mengambil nya seminggu sekali dan itu juga dikeluarkan secara acak."

"Bukankah ini seperti Lotre? " Fu Bao tidak menyangka untuk mendapatkan benda didalam kristal biru,ia harus melakukan Lotre. Tidak peduli bagaimana dia berpikir sekarang Fu Bao hanya bisa menerima hadiah Dewa pencipta.

' daripada tidak sama sekali' pikir Fu Bao.

Melihat Fu Bao meneteskan darahnya dan mengenali kristal biru,panda yang merasa waktu akan segera habis segera berkata kepada Fu Bao yang masih sibuk dengan kristal biru.

" Waktu Ku hampir habis,.... ingat! untuk mengalahkan dewa iblis kamu harus mencari tujuh benda suci peninggalan ku, hanya dengan itu kamu bisa mengalahkan dewa iblis."

"Oh!dan Panda ini,ku tinggalkan untukmu dia bisa membantu mu untuk menemukan tujuh benda suci peninggalan ku! Selamat tinggal wahai utusan Dewa semoga aku mendengar kemenangan mu diatas sana " setelah mengatakan semua itu, Fu Bao melihat sebuah cahaya biru keluar dari panda dan terbang ke langit.

Fu Bao menatap langit setelah tidak melihat cahaya biru itu lagi, Fu Bao menundukkan kepalanya dan menatap panda didepannya yang juga menatapnya dengan mata hitam polos nya..

Lanjutan di noveltoon dengan judul yang sama penulis koi penarik keberuntungan/Fu Bao

The rebirth of a female assassin Where stories live. Discover now