-r-

2K 227 17
                                    

Ruang tunggu kedatangan bandara di Beijing padat oleh fans Kpop yang menanti banyak artis idola mereka. BTS, Winner, Got7, dan masih banyak lagi bertandang ke kota mereka dalam event Golden Disk Award. Mereka semua tiba di bandara dalam kurun waktu yang  bersamaan hingga  rawan terjadi kerusuhan. Para bodyguard idol harus ekstra menggiring si idol hingga masuk ke mobil yang akan membawa ke hotel.

Ketika para member BTS berjuang melewati keramaian tanpa harus sesak dan menyakiti fans, Jungkook malah sibuk men-dial ulang panggilan telepon yang tadi tidak terjawab. Entah mengapa ia merasa ada yang genting terkait penelpon itu meskipun ia tidak mengetahui itu dari siapa.

Namun sayang penelepon yang merupakan SinB itu sudah memblokir Jungkook hingga tidak bisa lagi menyambung panggilan telepon.

Jungkook hanya bisa mengangkat bahu bingung sekaligus tak mau pusing lagi ketika nomor telepon yang ia hubungi menghasilkan suara khas operator telepon yang memberitahu nomor yang dituju tidak dapat dihubungi. Yah, lebih baik fokus untuk penampilan.

'Lebih baik fokus untuk penampilan' juga menjadi pegangan Gfriend saat ini dibalik banyaknya bash yang mereka terima. Para staf juga mengungkap agar Gfriend melihat komentar baik saja dulu untuk saat ini. Itu ternyata berbuah manis, karena SinB cs mampu mengembalikan semangat mereka melihat ada juga respon positif dari pemirsa untuk debut mereka ini.

Panggung pertama mereka di acara musik menjadi bukti semangat itu. Kau bisa melihat vibes yang begitu berkilau dari Gfriend. Senyuman murni, tarian yang enerjik, dan vokal yang lembut namun powerful melengkapi karakter keenam gadis yang luar biasa itu. Mereka bahkan tak tampak seperti rookie, tapi sudah tampak seperti idol seutuhnya—jika saja mereka mendapatkan outfit yang lebih baik. Oh, tapi outfit itu seperti menjadi daya tarik lainnya dari gadis-gadis ini.

Glass Bead, lagu utama mini album mereka menembus chart—sebagai rookie mereka berhasil sangat impresif di tangga lagu Kpop. Memang tetap banyak komentar negatif, tapi Gfriend tidak memperdulikan itu dulu selama promosi, mereka hanya melihat komentar baik sebagai booster penampilan yang baik.

Yah, pujian demi pujian diterima Gfriend dari pemirsa hingga sesama idol. Mereka dianggap membawa angin baru di dunia Kpop atau tepatnya mengembalikan nuansa Kpop yang sangat dirindukan.
Dan rupanya, karakter dari member Gfriend yang justru menjadi daya tarik utamanya. Penampilan mereka di Weekly Idol bersama Girl Group usia 1 tahun, Berry Good sontak mendapat perhatian. Kilau mereka sudah mulai memancar ketika berhasil dengan mengesankan melakukan tarian random dari Glass Bead. Jelas terlihat mereka adalah kelompok yang pekerja keras.

Pekerja keras juga menjadi ciri khas senior Gfriend, BTS. Banyak orang mulai mempersamakan mereka sebagai sibling group mengingat sejarah relasi agensi masing-masing. Andai saja mereka dipertemukan~~

Tapi kenyataannya tidak pernah dipertemukan selama paruh tahun 2015 yang menjadi tahun terbaik bagi keduanya.

BTS berhasil meraih kemenangan pertama di acara musik untuk pertama kalinya sejak debut dengan lagu I Need U.

I need you, girl
Mengapa aku mencintaimu seorang diri, mengapa aku merasakan sakit sendirian?
I need you, girl
Mengapa aku masih saja membutuhkanmu meski kutahu aku akan tersakiti?
Jungkook, I Need U, 2015.

As Parallel✔️Hikayelerin yaşadığı yer. Şimdi keşfedin