3.1 Berpindah

4 0 0
                                    

Sesaat ketika mereka memasuki ruangan itu, perasaan berdebar, tegang, dengan degupan jantung lebih keras pun menimpa Okabe

"perasaan ini, jangan-jangan"

Gumam Okabe yang tiba-tiba sakit kepala yang teramat sangat menimpanya membuatnya reflek memegangi kepalanya

"Okabe-san?"

Chikage melihat Okabe yang terlihat kesakitan itu pun heran

Matsubara yang memiliki perasaan tidak enak juga tiba-tiba melotot dengan wajah kesal

"Perpindahan garis dunia, tidak lebih parah lagi, ada yang mengendalikan dunia"

Gumam Matsubara dengan cepat membuat Matsubara tertunduk bersama Okabe dan akhirnya mereka pingsan

(DUNIA STEINS GATE
GARIS WAKTU DUNIA BETA TAHUN 2011)

Okabe membuka matanya, disaat ia membuka matanya ia melihat bahwa ia berada di lab miliknya dengan setelan hitam-hitam yang biasa ia kenakan di garis dunia ini

Ia memalingkan pandangannya kesana dan kemari namun tidak menemukan siapapun berada di lab, dalam situasi gelap ia benar-benar bingung, serta gelisah

Di meja tempat pernah ditaruhnya ponsel microwave terlihat ada tabung pixie yang menampilkan angka 1.09XXX membuat Okabe benar-benar membelalakkan matanya

"ternyata aku kembali ke garis dunia ku, kali ini aku tidak akan membiarkan garis dunia ini berlalu, garis dunia ini.... garis dunia ini.... adalah garis dunia yang dipilih oleh Kurisu aku tidak akan menyia-nyiakannya"

Gumam Okabe dalam hatinya sampai ia sadar bahwa di meja didepan sofa ada Ziku Driver dengan Zio Watch saja

"tunggu.... Ini kan"

Okabe memegang kedua benda itu dan melihatnya dengan tatapan serius

"benda ini, mungkin ku butuhkan untuk melindungi Mayuri nanti"

Gumam Okabe lalu ia memasukkan Ziku Driver dan Zio Watch kedalam saku dalam setelan jas nya dan ia berjalan keluar dari lab

(SEMENTARA ITU)

Terlihat dari bayangan di lab itu ada seseorang bertudung tersenyum menatap kepergian Okabe

"Kita lihat Okabe-sama apakah anda akan menempuh jalan sebagai dewa atau jalan sebagai manusia biasa, semuanya itu ada dalam tangan mu"

SFX : ssst

Perlahan kemudian dia menghilang dari sana sehingga menampakkan lab yang kosong

.

.

.

.

.

.

.

Okabe berjalan menyusuri jalan, ia berjalan untuk melihat-lihat situasi yang ada disini, pasti ada sebuah kejadian besar atau uji coba mesin waktu sehingga tidak hanya membawanya keluar dari dunia itu malahan kembali ke garis dunia ini

"ooh Okabe-san"

Okabe mendengar panggilan dari sebuah suara yang sangat ia kenal, suara dari teman laki-laki yang memiliki tampilan seperti perempuan bahkan melebihi perempuan bahkan bisa dibilang dia lebih hebat dari perempuan tapi dia laki-laki

Okabe memalingkan pandangannya dan tersenyum kearah pere- ah laki-laki itu

"Ruka ada apa?"

Tanya Okabe yang terlihat heran karena ada laki-laki yang dipanggil Ruka itu mendatanginya

Grand GodWhere stories live. Discover now