22. oh, gini rasanya?

2.1K 284 21
                                    


•••

Charles de Gaulle

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Charles de Gaulle.

Setibanya di Bandara Internasional Paris, mereka langsung menuju lounge untuk menemui seseorang yang katanya sudah menunggu mereka sedari tadi. Suasana di Bandara kali ini ramai sekali, mungkin dua kali lipat lebih ramai dari biasanya, kata Hendery.

Makanya, agar tidak tersesat atau bahkan hilang di tempat yang sangat besar dan ramai ini, Eunbi berjalan ditengah, di antara Johnny dan Hendery. Tangan kanan Eunbi sibuk di genggam oleh tangan kiri milik Hendery, sedangkan Johnny menggunakan tangan kanannya untuk merangkul Adik perempuannya itu.

"Ish, lepasin. Kayak buronan, tau gak?" ujar Eunbi ketus, sambil mengentakkan kakinya.

Tapi yang dilakukan oleh Hendery dan Johnny malah sebaliknya, mereka lebih memperkuat pertahanan mereka untuk melindungi Eunbi.

"Ayo buruan jalannya, Bunda udah nunggu kepulangan anak gantengnya." Hendery mempercepat langkahnya, menghiraukan tatapan sengit yang dilayangkan oleh Eunbi, dan juga kekehan kecil dari Johnny.

Sambil menyeimbangkan langkah kecilnya dengan langkah-langkah besar milik dua orang disampingnya, Eunbi menatap lekat Hendery, "Anak ganteng? Abang Joni, kan?"

Hendery tertawa, "Hahaha, ya gue lah!"

Refleks, Johnny dan Eunbi langsung memasang raut wajah muak mereka, sambil menjauhkan diri dari Hendery.

Baru saja Hendery hendak menarik kembali lengan Eunbi yang baru saja berhasil lolos, tiba-tiba saja ada yang memanggilnya.

"Adek!"

Mereka bertiga menoleh pada sumber suara. Sekitar satu meter di depan mereka, wanita paruh baya itu berdiri, tersenyum dengan cerah, dan melambaikan tangannya. Tidak menunggu waktu lama, Hendery langsung berlari kearahnya, dan langsung membawa wanita paruh baya itu kedalam pelukannya.

Sementara Johnny dan Eunbi hanya saling melempar tatap satu sama lain, lalu perlahan menghampiri Hendery dan wanita paruh baya itu.

Eunbi menyikut pelan lengan Johnny, bermaksud untuk menyuruh Johnny memberikan salam pertemuan. Tapi Johnny masih diam saja, laki-laki itu masih menatap lekat wanita yang sekarang benar-benar ada dihadapannya. Wanita yang selama ini mungkin hanya datang didalam mimpinya, wanita yang sebenarnya sangat Johnny rindukan.

Lamunan Johnny tersadar saat Hendery melepaskan pelukannya, lalu wanita itu tiba-tiba saja membawa Johnny dan Eunbi kedalam pelukannya. Entah darimana datangnya, Eunbi merasakan ada hal aneh yang baru saja datang kedalam dirinya. Ia merasakan degup jantungnya yang lebih cepat, dan ia juga merasakan kalau pelupuk matanya mulai memanas.

"Bunda kangen kalian. Kangen banget."
Setelah kalimat itu terlontarkan, air mata Eunbi benar-benar keluar dari singgasananya.

Begitu pula dengan Johnny. Laki-laki yang paling bisa menahan tangis itu pun akhirnya menangis didalam dekapan Ibu-nya.

amorphous • jungjaehyun ( COMPLETE )Where stories live. Discover now