Untitled

5 0 0
                                    


Malam itu, hujan gerimis rintik-rintik

Membasahi bumi, tanah, dan

Kau dan Aku

Awalnya, aku tak ingin menggubrismu

Atau memang tak ingin menganggap keberadaan lebihmu

Namun...

Matamu membentuk sebuah cekungan bulan sabit

Bibirmu membentuk sebuah garis ke atas 

Hingga aku berani bertaruh, gadis manapun akan jatuh hati melihatmu seperti itu


Pikiran dan hati ku terkadang selalu berlawanan

Berperang dalam diam dan heningnya malam

Namun, logika ku selalu menang

Selalu membuatku terjaga dan tetap berpikir jernih


Kau dan Aku tak mungkin bersama

Karena kita adalah sahabat

Dan aku menyukainya.


Aku tidak ingin menjadi seorang sahabat yang egois atau perusak hubungan,

Kau tau itu.

Dan aku pun tau, kita tak akan bisa bersama.

Langit dan bumi,

Itulah kita.


Aku, Kamu, dan DiaWhere stories live. Discover now