Pertemuan Dan Rencana

1.1K 60 0
                                    

Gunung Salak

Merupakan salah satu gunung yang dipercaya sangat ' ANGKER ' oleh para pendaki maupun penduduk sekitar itu. Makanya tak heran gunung ini selalu masuk ke dalam list Top 5 Gunung terseram di indonesia.

Kawasan rangkaian gunung ini termasuk ke dalam wilayah Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Tidak sedikit pendaki yang mengaku kalau dirinya banyak mendapati gangguan dari makhluk tak kasat mata saat mendaki gunung tersebut.

Tahun 2007, ada rombongan pecinta alam yang mendaki ke Gunung Salak ini. Kembali lagi, Gunung Salak mengeluarkan taringnya.

-----------

Reza, Bayu, Reni dan Siska.. 4 orang ini tinggal dikampung yang sama, namun tidak sering bertemu karena masing-masing memeliki pekerjaan yang berbeda.

Awal mula perencanaan itu muncul ketika salah satu teman mereka mengundang Reza, Bayu, Reni dan Siska untuk datang di acara resepsi pernikahannya. Reza menghubungi ketiga, memutuskan untuk berangkat ke acara bersama.

Meja bukan sembarang meja, Kursi yang memaksa untuk berdiskusi. Saat pola pikiran sama, terbentuklah suatu rencana.

Saat sampai diacara itu, mereka berempat langsung duduk disalah satu meja bulat dan kursi yang melingkar. Memang.. untuk tahun itu, menurut Reza terkesan sangat mewah.

Sembari mendengarkan dangdut yang dinyanyikan seorang biduan Reza, Bayu , Reni dan Siska mengobrol.. Yaa, sekedar ngomongin kehidupan.

Ditengah suasana, Reza membuka obrolan dengan topik yang menarik.

Reza : "Woi tahun baru kan satu bulan lagi ya , kita berempat gaada rencana rayain ditempat seru apa?? " Lontar Reza, " Mumpung libur 2 minggu, masa mau dirumah aja.. " Tambahnya.

"Iya juga ya.. yaudah gua mah ikut aja tergantung kawan kawan.." Balas Reni. " Gua si ayo aja deh.. " Balas Siska. " Lu gimana Yu? ikut ga? " Tanya Siska.

Bayu yang sedari tadi fokus melihat goyangan biduan itu tertarik akan ajakan Reza. "Nah ini yang gua tunggu-tunggu.. Muncak aja gimana? ke gunung Salak.. temen gua kata dari atas bagus kalo ga lagi musim penghujan.." Usul Bayu.

" Bagus sih tawaran lu Yu , cuma kan biasanya kalo mau pergantian malam tahun baru tuh pasti hujannya sadis setau gua sih.." Jelas Siska.

" Tapi kayanya ngga deh , nanti kita liat aja kedepannya kalo cuaca mendukung kita ke Salak aja.. Setuju ga?.."

Serentak semua " OKE " dan melanjutkan kembali keasikannya ditempat itu.

....

CINTA MUTLAK DI GUNUNG SALAK ( TAMAT )Where stories live. Discover now