Keunikan Cara Bercerita Paula Hawkins di Into The Water

57 21 13
                                    


     Judul dan nama penulisnya tertulis dalam ukuran besar yang memenuhi hampir seluruh permukaan sampul

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

     Judul dan nama penulisnya tertulis dalam ukuran besar yang memenuhi hampir seluruh permukaan sampul. Akan tetapi, hal pertama yang aku perhatikan saat berserobok dengan novel ini adalah keterangan kecil di atas judul "Dari Pengarang Best Seller THE GIRL ON THE TRAIN". Mataku terbelalak. Aku adalah penggemar film adaptasi novel pertama Paula tersebut. FYI, novel The Girl On the Train telah terjual lebih dari 20 juta eksemplar di seluruh dunia, telah difilmkan oleh Dreamwork (2016) dan oleh perfilman India (2021). Harapan untuk mendapat kepuasan yang sama dari buku kedua Paula langsung memenuhi hasrat membacaku. Aku kemudian membelinya di Shopee Out of The Boox Yogyakarta dengan harga Rp. 50.000,00.

Judul: INTO THE WATER

Penulis: Paula Hawkins

Genre: Thriller, Misteri

Penerbit: PT Mizan Publika

Tahun Terbit: 2017

ISBN: 978-602-385-336-6

Jumlah Hlm: 480 hlm. ; 22 cm

Blurb:

     Sungai itu indah. Penampilan yang menipu, karena sebenarnya, itu adalah tempat palin gmematikan di seluruh penjuru kota. Airnya yang gelap dan dingin menyembunyikan apa yang ada di bawahnya ....

     Salah satu sudutnya, dikelilingi tebing batu tinggi yang menggodamu melongok ke tepi, selama berabad-abad telah merenggut banyak nyawa. Semuanya perempuan. Kebanyakan tidak bernama, tidak berwajah. Sungai itu memikat mereka yang tidak beruntung, yang putus asa, yang tidak bahagia, yang tersesat, agar datang ke sana. Mereka menyebutnya Kolam Penenggelaman.

     Kini sungai itu kembali menelan korban: Nell Abbott, wanita yang bertekat untuk menyingkap rahasia sungai itu dan menuliskan kisah-kisahnya. Kali ini, semua orang mendapat kesempatan untuk mencari tahu penyebabnya, alasannya: kenapa dan bagaimana?

     Apakah dia jatuh? Apakah dia bunuh diri? Apakah dia ... dibunuh?

Ringkasan cerita:

     "Beckford bukan tempat bunuh diri. Beckford adalah tempat untuk menyingkirkan perempuan yang merepotkan." hal. 119.

     Nell Abbott ditemukan tewas di Kolam Penenggelaman setelah beberapa waktu sebelumnya Katie bunuh diri di tempat itu. Sungai di Beckford, Newcastle tersebut memang telah menelan banyak korban perempuan. Dugaan awal, Nell juga mengakhiri hidupnya sendiri, tetapi Jules –adiknya yang berkonflik dengan Nell, tidak percaya hal tersebut. Penyelidikan atas kematian Nell pun dilakukan oleh kepolisian setempat dibantu seorang polisi dari kota. Banyak orang layak dicurigai mulai dari mantan pacar ketika remaja, tetangga, guru sekolah, bahkan anak Nell dan para penyelidik kasus.

Ulasan :

     Pertama membuka buku aku mencari daftar isi, tetapi tidak ada. Aku bisa mengerti setelah melihat teknik berceritanya yang memang tidak memerlukan daftar isi.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Jun 01, 2021 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

REVEL BY REVIEWWhere stories live. Discover now