One

73 15 5
                                    


Hetalia © Himaruya Hidekaz
Francis Bonnefoy x Arthur Kirkland (FrUK)

Ingin membayangkan suasana W Academy yang tenang? Lupakan, tidak akan terjadi dalam beberapa abad kedepan. Terlalu banyak pertengkaran dan kehebohan setiap hari. Misalnya, seperti dua makhluk pirang yang sekarang sedang berkejaran di tepi halaman itu.

"Berhenti di sana, Frog!" Arthur berteriak kesal, alisnya yang berkerut jadi kelihatan makin tebal.

"Ohonhonhon, coba tangkap sini~ atau kamu mau foto ini kusebar, hm?" Francis terus menggoda Arthur, dia melambai-lambaikan selembar foto di tangannya.

"Wanker! Diam di situ biar aku bisa mengutukmu jadi kodok betulan!"

Tidak jauh dari situ, dua siswa laki-laki tengah memperhatikan adegan kejar-kejaran tersebut. Tanpa adanya minat untuk ikut terlibat.

"Diam-diam mengambil foto yang lain saat sedang tidur, ternyata asyik juga, ya," kata Antonio sambil menggigit tomatnya, "aku berhasil dapat foto Feli dan Lovi yang imut, senangnya~"

"Kesesesese ... jelas, apalagi aku berhasil ngefoto si Kacamata itu tanpa kena serangan teflon." Di sebelahnya, Gilbert menimpali. "Oh, jangan lupa mencetak foto Feli untukku juga!"

Terdengar suara langkah kaki di belakang mereka. Itu Vladimir dan Lukas, sepertinya tidak sabar karena rekan mereka tidak kunjung datang ke ruang klub sihir, lalu pergi mencarinya.

"Mereka ngapain lagi, sih?" dengus Vladimir, "kali ini Francis ya, yang mulai?"

Antonio menceritakan aksi mereka dalam mengabadikan momen semua orang saat sedang tidur, juga mengenai foto momen tidur Arthur yang tentu saja sedang diperebutkan kedua orang itu.

Vladimir manggut-manggut. "Ada fotoku juga? Lihat, dong," pintanya.

"Ah ... pantas tadi pagi Matthias menunjukkan padaku foto semacam itu." Lukas menambahkan, "rupanya itu dari kalian ... wah, aku sudah mencekik orang yang salah."

"Jadi gara-gara itu Matthias masuk UKS?" Gilbert memastikan.

"Aku tidak mencekiknya sekuat itu ...." bela Lukas, tentu saja tanpa rasa bersalah di wajahnya.

"Oi, kalian, tangkap!" Francis mendatangi kedua kawannya dan melemparkan selembar foto yang dari tadi dia pakai untuk menggoda Arthur. Sementara Gilbert menangkap foto itu, Arthur mengutuk di belakang.

Vladimir dan Lukas ikut melihat foto itu, sosok Arthur yang sedang tidur lelap sambil memeluk boneka beruang besar. Hei, sebenarnya, foto itu tidak begitu memalukan.

Arthur merebut foto itu dari tangan Gilbert. Setelah foto bermasalah itu tersimpan aman di saku celananya, dia berbalik menghadap Francis dan berkata, "Sudah cukup, kau selalu berbuat kekanak-kanakan. Aku benci kau!"

Francis kelihatannya agak tercengang dengan kata-kata itu. Tapi Arthur tidak peduli, dia lantas berjalan mendahului kawan-kawannya dari klub sihir. "Ayo kembali, kita sudah terlambat," katanya.

Francis hendak membuka mulut, tapi diurungkan, ketika dia tahu Arthur pasti tidak akan mendengarkannya.

-----

Tanabata || FrUK [✓]Where stories live. Discover now