00

7.9K 648 43
                                    

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


     Sunwoo mandang malas 2 ransel ukuran besar didepannya. Mau ga mau dia harus ke Jogja buat kuliah.

Keajaiban sih, otaknya yang pas-pasan bisa keterima di UGM. Makannya dia harus pindah ke Jogja buat terusin kuliah disana.

Rencananya dia mau tinggal di rumah Eyangnya yang emang kosong karena sang Eyang udah meninggal 10 tahun lalu. Kan lumayan daripada kos bayarnya mahal, mending tinggal di rumah Eyang, gratis.

"Itu tas ga bakal pindah ke mobil kalau cuman diliatin." tegur sang adik dari ambang pintu.

"Males ga si? Ntar lo bakal kangen gue." celoteh Sunwoo sembari menyeret ranselnya keluar kamar.

"Ngga, justru bahagia ga ada elo di rumah." jawab sang adik.

"Sialan lo." sentak Sunwoo yang cuman dibalas tatapan julid sang adik.

"Itu Jihoon sama Hyunjin nunggu di stasiun kan?" tanya Mamanya begitu Sunwoo sampai di teras depan.

"Iya mereka udah berangkat." jawab Sunwoo memasukkan tasnya ke dalam bagasi.

Jadi Sunwoo ga bakal tinggal sendirian disana nanti, karena 2 sohib beda sekolahnya juga bakal ikut tinggal di rumah Eyangnya. Kan lumayan Sunwoo ada temennya di rumah kaya town house itu.

"Siap kan Nu? Dek yakin ga ikut anter Kakak?" tanya sang Papa dari kursi kemudi.

"Ngga ah panas." jawab sang Adik bikin Sunwoo mendengus dan mobil mulai berjalan meninggalkan rumah.

" jawab sang Adik bikin Sunwoo mendengus dan mobil mulai berjalan meninggalkan rumah

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

"Perasaan gue ga enak anjirlah." gerutu Jihoon.

Sunwoo dan Hyunjin dan lagi sibuk mainin ponselnya natap dia datar.

"Gituuu aja omongan lo dari sejak kita naik kereta." cibir Hyunjin.

Mereka sekarang lagi naik mobil menuju rumah Eyangnya Sunwoo, tepatnya gocar sih karena mereka ga ada yang bawa kendaraan.

"Ya ga tau Jin, dari tadi tuh yaa gue gelisah banget kaya bakal ada sesuatu." jawab Jihoon.

Rautnya masih khawatir, selama di kereta dia sama sekali ga bisa diem. Orang gelisah gimana pasti kalian tahu.

Rumah Eyang | 00 LineTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang