Prolog 🌟

259 39 5
                                    

Wanita ini memiliki julukan bintang yang paling bersinar. Dia cantik, dia pintar, dia terlahir dari keluarga kaya, dan dia terkenal sangat dermawan. Wanita ini bisa dibilang seperti jelmaan malaikat, karena setiap ada bencana yang melanda di belahan benua sana, dia pasti akan memberikan bantuan tak terhingga. Baik hati dan tidak sombong adalah citra yang dia miliki di masyarakat. Namun ada sisi gelap yang tidak mereka tahu, bahwa sebenarnya wanita ini adalah...

"Astaga! Ke mana perginya mantel bulu angsa itu?" pekiknya.

"Aku sudah menyimpannya ke dalam koper, aku bersumpah aku tidak meninggalkannya di rumah."

"Kau! Cepat cari mantel itu, jika sampai 10 menit sebelum acara dimulai kau tidak berhasil menemukannya, maka kau dipecat!" ancamnya.

Kamaniai Adelheid Starla Rageswara, dia adalah putri tunggal dari Elias Julian Rageswara yang dikenal sebagai pendiri Jr. Corp di mana pusat perusahaannya berada di Inggris. Usianya sudah menginjak 24 tahun, dan sekarang sedang berkarir sebagai model kelas dunia, bahkan dia menjadi model wanita dengan bayaran tertinggi selama dua tahun terakhir.

Siapa yang tidak mengenal Star? Wajahnya wara wiri di halaman sosial media. Menjadi global ambassador untuk beberapa brand kenamaan, dan juga menjadi panutan untuk anak-anak muda karena selalu menyuarakan ketidakadilan yang terjadi di dunia. Semua orang menyukai Star si model terkenal, tapi tidak dengan Starla si wanita bermulut kejam tanpa filter yang selalu bersikap seenaknya.

Ya, Star memiliki dua kepribadian. Kepribadian di depan kamera dan kepribadian di belakang kamera. Orang-orang yang bekerja bersamanya di balik layar sudah tidak aneh lagi dengan sikap arogannya, namun mereka memilih tutup mulut karena Star telah membayar mereka jauh lebih tinggi dibandingkan yang lainnya.

Uang memang segalanya, tapi bagi Star pengakuan dari orang lain adalah yang paling utama. Inilah yang membuat Star betah menjadi model, kecantikannya dipuji, sosoknya didambakan banyak lelaki yang rela mengantri hanya untuk lebih dekat dengannya. Dia merasa di atas awan, dia adalah sang istimewa yang tak mudah untuk disentuh apalagi didapatkan.





-6 Mei 2022-


Twinkle Little StarWhere stories live. Discover now