PART 11

783 129 11
                                    


HAPPY READING


Di dalam mobil, jihane masih bergelut dengan pikirannya. Apakah dia harus mempertahankan hubungannya dengan Aghni atau merelakan Aghni untuk Umji.

Jihane pikir hubungan Aghni dan Umji hanya sebatas pacaran biasa dan tidak akan sampai ke hubungan yang lebih seruis. Itu juga alasan Jihane masih mau bertahan dengan Aghni. Jihane tidak menyangka kalau ujung-ujungnya akan menjadi seperti ini.

Jihane takut hubungannya yang sekarang akan terulang kembali seperti masa lalunya. Sungguh ini diluar dugaan jihane.

Sampai dirumah, Jihane langsung masuk ke kamar dan mengunci pintunya. Sepi, tidak ada orang dirumah kecuali Bi Surti yang selalu menemani jihane kalau orang tuanya tidak ada dirumah.

"Kenapa non Jihane ya, ga biasanya dia masuk langsung nyelonong" bingung sekaligus heran bi Surti

Di dalam kamar, Jihane membersihkan badannya kemudian setelah selesai, Jihane mengambil ponselnya dan segera menghubungi Agesh.

"Halo, gesh, loe sekarang bisa kesini ga, gue butuh loe sekarang" suara jihane menahan tangis

"Ji, loe kenapa, loe lagi nangis" tanya agesh

"Nanti gue cerita, loe kesini sekarang"

"Ok, gue sama Kyku kesan sekarang"

Tutt

Panggilan berakhir

****

"Jihane, loe kenapa, kenapa loe bisa nangis kayak gini" tanya Agesh

"loe ga di apa-apain orang kan" tanya kyku random

Bukk

"Loe kalo ngomong dipikir dulu" agesh memukul kyku dengan bantal

"Iya sorry"

"Cerita sama kita, loe kenapa" tanya agesh lagi

"Aghni dan Umji lima hari lagi akan tunangan"

"What?!!" Kaget agesh dan kyku

"Loe ga bercanda kan"

Jihane menceritakan kejadian saat dinner tadi, Agesh dan Kyku cukup dibuat kaget dengan cerita jihane.

"Ji, itu masih tunangan, belum menikah. Gue yakin di bakal milih loe daripada wanita itu"

"Eh, gesh, kalau tunangan itu mereka sudah terikat dan ga mungkin si Aghni milih jiahane" ceplos kyku

"Bisa ga sih loe diem, loe malah bikin Susana makin keruh tau ga" kesal Agesh

"Tapi kan__" ucap kyku terpotong

"Udah diem!" Marah agesh

"Kyku benar, ga mungkin Aghni milih gue sedangkan dia terikat dengan pertunangannya apalagi ayahnya Aghni keliatannya ga suka sama gue" ucap jihane sendu

"Sejak kapan loe jadi nyerah kayak gini. Aghni kan udah bilang kalau dia akan menyelesaikan semuanya dan akan memperjuangkan loe" ucap Agesh

"Aku ga yakin gesh, kejadian gue yang dulu bersama Shani akan terulang lagi sekarang. Gue sudah pasrah dengan semuanya"

"Ini salah gue, gue yang bodoh tetap memilih bersama Aghni"

"Ji, jangan samakan Shani dengan Aghni, mereka berbeda. Shani ninggalin loe tanpa kabar, sedangkan Aghni, dia sekarang sedang berusaha memperjuangkan loe"

"Dan gue juga ga membenarkan perilaku Aghni yang Ambigu dalam memilih" lanjut Agesh

"Gue yakin, loe akan bahagia bersama Aghni" lanjut agesh lagi

PAPARAZZI CRUSHWhere stories live. Discover now