1. Mozaik

28 9 2
                                    


Aku hanyalah sederhana, soal humoris dan romantis itu suatu hal yang tidak kusengaja. Aku hanya ingin jadi apa adanya.

.bupati2027.

***

Lelaki tampan bernama lengkap Niam Jawas Alfredluke menjadi anak pertama yang selalu dibanggakan dikeluarga mereka.

Ia berkebangsaan asli Indonesia namun lahir di Sydney.

Hal kecil yang spontan bisa membuatnya reflek dan terkejut lebay, tapi ya memang gitu orangnya.

Meski menjadi Abang untuk ke enam adiknya, ia bukan personil yang memiliki badan tertinggi diantara saudaranya.
Tubuhnya segar namun tidak... Panjang?

Cita-citanya selain menjadi Saitama 'one punch man' tokoh anime paling kuat, Niam juga ingin mengumpulkan banyak uang dengan kerja kerasnya sendiri untuk membeli kasur yang sama dengan milik rapper Drake, sang idolanya.
Kocak memang, tapi dulu dibangku sekolah saat guru menanyakan apa yang ia cita citakan Niam selalu menjawab "Saitama is my dream buk".

Meski tidak masuk akal ia juga ditanya alasan mengapa ingin menjadi Saitama, Niam menjawab "biar dapet cewek banyak dong buk, kan Saitama idaman cewek cewek"

Jawaban Niam selalu membuat gelak tawa dan banyak guru geleng geleng karena tak habis pikir.
Padahal Niam adalah murid yang rajin biarpun agak sengklek ia mampu membuat bunda juga ayah bangga karena kerap kali membawa penghargaan dari hasil lomba olimpiade.

Namun kini Niam sudah dewasa. Umurnya sudah 25 tahun. Mimpinya yang ingin menjadi saitama tak lagi ia prioritaskan karena sekarang ia diberi tanggungjawab besar dan ditugaskan di perusahaan sang ayah yang berada di tempat lahirnya dulu, Sydney.

Katanya sebentar lagi ia ingin menikah tapi sampai saat inipun masih belum juga nikah nikah.
"Dasar bang Niam ini!!" Umpatan rutin adik adiknya untuk bang Niam.

****

Nah, ini dia Shanzyan aveer kadimaga. Menempati kedudukan Abang kedua setelah Niam.

Tidak ada alasan untuk shanzyan menyukai buah, katanya.

Benar, pria 22 tahun itu tidak bisa memakan buah. Saat orang lain bilang makan buah biar sehat maka shanzyan akan menolak dengan ketidakpeduliannya. Karena baginya kalo mau sehat ya makan nasi sama obat. Hhhh entahlah.. mungkin maksudnya vitamin.

Menjadi sosok bang Shan untuk bocil bocilnya membuat dirinya bersikap tengil, jahil, dan dianggap tidak pernah serius.

Hobinya random sekali. Bahkan ia bisa saja menemukan hobi barunya karena orang lain. Misalnya pada saat itu, ketika shanzyan keluar dari kamar mandi tiba-tiba saden sipalingbungsu datang dengan hebohnya "BANG SHANNNN...... YOKK CEPETT!!" ajak saden tanpa aba.

Ditariknya lengan bang shan-nya yang tidak berdaging itu menuju keluar kamar.
"Mau bawa gue kemana lu?" Tanya Shanzyan saat berada di anak tangga.

"Ya turunn dulu.."
Akhirnya dengan paksaan saden yang heboh dan Shanzyan yang ringan ditarik jadilah mereka dilantai bawah.

"Nah bang ayok gue ajarin latto lattoo huhuyy" ucap saden keriangan seraya memberikan satu latto latto warna biru untuk Shanzyan.

Aesthatic Where stories live. Discover now