Bab 2 merasa sedih

3 0 0
                                    

sedikit cerita sekaligus sharing tentang perasaan ya...

kita semua adalah manusia dalam berbahagai macam perasaaan, senang, sedih, suka, duka, kecewa, dan jatuh cinta itu sudah wajar kami rasakan. merasa sedih adalah salah satunya, Kesedihan itu suatu emosi yang ditandai oleh perasaan tidak beruntung, kehilangan, dan ketidakberdayaan. mau penyebabnya apapun itu sedih bisa terjadi kan?

tapi guys...kata ustad sedih itu salah satu tanda dosamu berguguran, tanda alloh sedang mengetuk hati kita, untuk mendapatkan atau menjadikan diri kita yang jauh lebih baik.

patah hati? kehilangan? kecewa? merasa marah? atau merasa telah membuat dosa?
penyebab itulah yang bisa mengakibatkan sedih datang pada diri kita.

apa yang harus kita lakukan ketika sedih?

aku sering kali merasakan sedih, karena banyak hal. rasanya tidak ada lagi yang bisa aku lakukan selain menangis. yang aku lakukan hanya merenung dan meratapi apa penyebabnya, berbicara kepada alloh lewat sujudku dan meminta ampunan jika sedihku ternyata penyebabnya adalah dosa. alloh itu maha baik loh, setelah sedih berlarut dan ternyata terbitlah kebahagiaan, walaupun kecil bentuknya. alloh tuh ada loh disisi kita, melihat kita menangis dan berduka. alloh kasih kesempatan untuk kita menghadapnya, merendahkan diri serendah rendahnya di hadapan-nya. sambil merintihkan air mata, dan meminta jawaban atas kesedihan yang aku alami saat itu...
kita hanya perlu kembali kepada pelukan sang kholiq, karena ketika sedih, tiada seorang pun yang menanti kita melainkan alloh swt. dia membukakan pintu selebar lebarnya untuk mendengarkan kita berkeluh kesah. dan kemudian, disitulah kami menemukan jawabannya...Masyalloh

tapi guys....ingat ya!!
tidak ada sedih yang berlarut larut, cukup kita yakin kesedihan ini akan alloh gantikan kepada kebahagiaan di waktu yang akan datang. tenang saja dan bersabar lah, sesungguhnya kami di kelilingi orang orang baik termasuk diri kita sendiri
gapapa ko saat ini aku masih sedih, masih proses menerima, dan belajar beradaptasi dengan diri sendiri untuk memperbaiki hal yang salah. saat ini masih sangat berproses, tidak bisa apa apa selain berdoa kpd alloh swt. aku yakin kalo alloh akan menjanjikan kebaikan dibalik ini, nanti alloh bantu sampai aku sudah lebih baik, lebih tenang. kesedihan ini aku jalani dengan ikhlas karena yakin hadiahnya jauh lebih indah, tidak ada yang aku sesali dalam hidup karna hanya alloh lah alasan aku menjalaninya, pada waktunya kepada alloh lah aku berserah dan kembali. sedih itu hal yang biasa di setiap manusia, hanya jangan berlarut larut, karena datangnya kebahagiaan hanya dari diri sendiri sembari di dampingi akal kita yang terus ingat sama yang punya akalnya ya

Berburu tenangWhere stories live. Discover now