𝙆𝙚𝙣𝙖𝙣𝙜𝙖𝙣 𝙙𝙞 𝙎𝙪𝙙𝙪𝙩 𝙒𝙖𝙠𝙩𝙪 ⌛

99 60 5
                                    

Kala senja redup mulai turun
Semua kenangan kembali menghampar
Sahabat - sahabat yang begitu dekat dulu
Seakan hilang tak berbekas
Terbungkus oleh waktu yang terus berputar

Kami dulu berjalan bersama
Bermain dan tertawa, berbagi sejuta cerita
Dulu kita terbang merentang angkasa
Mencari ilmu di sekolah nan sejuk
Berharap kelak menjadi orang sukses, berkharisma

Namun kini semua tinggal cerita
Irama musik kebersamaan terdengar mengalun
Membawa takdir, membawa ragam kenangan
Yang tidak pernah terlupa

Aku kini disini, menatap langit
Mengenang hari - hari yang lalu
Ya, hari - hari yang penuh arti
Lenyap sudah semua, hanya kenangan yang kian terasa dalam

Namun, pekik basah menggelitik dada
Kegelisahan bercampur dengan kesepian ini
Sahabat - sahabat itu, sudah beranjak dewasa
Namun bagaimanapun, semua itu tetaplah kenangan

Malam yang teramat sunyi turut mengiringi
Luruhkan pilu, nikmatilah selalu bahagia
Walau kali ini kita berpisah, berjalan sendiri - sendiri
Ingatlah di tengah gemerlap kota yang ramai
Ada kenangan manis yang patut kita bedah dan curahkan bersama

👭👭

Betapa indahnya bernostalgia 💭
Vote puisi ini untuk menambahkan vote di puisi saya 😉

Bucket Puisi [ Kumpulan Puisi ]Where stories live. Discover now