Cast- 2

135 22 12
                                    

N : Khusus yang ini  gak ada fotonya ya. Soalnya gak semua ada di pinterest.

Ramen Man

Seorang pria tampan seumuran dengan Kaizo. "Jamet" adalah panggilan Kaizo untuk dirinya, sang Kapten di Tempur E. Rival sekaligus sahabatnya Kaizo, sifatnya suka buat orang kesal. Sifat mereka berdua sungguh berkebalikan.

➭Ramen Man adalah orang yang selalu bersikap santai. Dimana-dimana selalu santai, saat hampir mati pun dia selalu santai.

➮katanya, dia akan mencari jodoh yang bernama santi untuk melengkapi sikap santainya.

➮Selalu dekat dengan orang yang dekat juga dengan Kaizo. Karena sifatnya yang friendly.

➮Orang yang selalu dimintai tolong oleh Fang. Dia sudah menganggap Fang sebagai adiknya sendiri.

"Gak papa dikatain jamet sama si itik, penting ganteng. Kalo kalian buat Kaizo marah, sogok aja si Fang biar dia yang bujuk Kaizo. Paling entar dia yang kena amukan Kaizo, pinter kan gue."

Lahap

Sesuai namanya, dia kalau makan selalu lahab. Si penyuka makanan yang tidak bergizi dan aneh-aneh. Kadang kala Fang sering menegurnya karena makan yang tidak sehat, giliran di kasih makanan sehat dianya malah sakit. Setelah dijelaskan oleh Kaizo baru lah Fang paham.

➮Hanya gara-gara Fang yang tidak takut kepada Kaizo, dia selalu menjadikan Lahap seperti babunya. Karena Kaizo juga sering menyuruh-nyuruh Lahap tapi hanya soal misi dan kapal Angkasa.

➮Jika Fang sudah masuk ke ruangan khusus yang disediakan untuk Kaizo, membuat Lahab berdecak kesal. Paling malas jika melihatnya senyum lebar.

"Kenapa Fang diciptakan? Karena dia bertugas mengganggu hidup orang lain. Kalo anak landak itu datang dengan senyum lebar kek bibir yang hampir koyak, pasti ada maunya. Stres gue lama-lama liat dia."

Komandan Koko Ci

Alien pendek berasal dari Atata tiga. Berumur 30 tahun namun tak terlihat tua melainkan imut. Sangat suka memakai kacamata hitam berlapis-lapis. Padahal jika memakai satu saja sudah gelap. Kadang kala jika malas berjalan, dia akan diantar oleh Motobot. Jika sedang rapat, sangat jarang duduk karena saking cebolnya. Sangat lelah menghadapi tingkah dan wajah bodoh dari Fang.

"Kaizo, bawa pergi orang yang disamping mu, itu! Aku sudah tidak tahan melihat wajah bodohnya!"

Laksmana Maksmana

Seorang pria paruh baya berusia 40 tahun. Tidak ada yang tahu bagaimana wajahnya karena selalu tertutupi topeng perak baja itu. Sahabatnya Amato, selalu berdua dalam bekerja diluar Angkasa. Sangat jarang pulang ke Bumi.

"Nak, kamu yang namanya Fang, ya? Yang membuat seluruh anggota Tapops stres karena tingkah dan wajah bodoh, mu."

Ochobot

Power sphera milik BoBoiBoy. Selalu membantu di kedai, sampai-sampai Ochobot lah yang akan dijadikan cucu. Bersahabat dengan Mechamato dan Motobot. Selalu pingsan jika melihat Fang, itu membuat Fang dikira adalah buronan.

"Kepala ku sering sakit jika melihat Fang. Padahal, aku kan robot, kok bisa pingsan?"

Tok Aba

Kakek BoBoiBoy yang orangnya penyabar dan penyayang, berusia 60 tahun. Selalu berdecak kesal gara-gara Gopal yang suka berhutang tapi lama sekali baru dibayar. Sedikit tidak rela jika BoBoiBoy bergaul dengan Fang karena sifat biadabnya itu.

"Dah nasi jadi bubur, dilarang entar juga kabur."

Tok Hangkasa

Pemilik Power sphera kristal, berusia 60 tahun. Memutuskan membawa kuda botaknya ke Bumi untuk di tunggangi jika malas berjalan kaki. Suka sekali nongkrong di kedai kokotiam tok Aba hanya sekedar mendengar gosip terbaru, itu hobi baru Tok Kasa.

"Dimana ada orang bergosip, disitu ada saya!"

Motobot

Power sphera milik Koko Ci yang selalu digunakan jika Komandan itu malas berjalan. Berteman baik dengan BoBoiBoy dkk serta Ochobot. Selalu dimanfaatkan Fang untuk mengeluarkan motor agar digunakan balapan oleh Fang. Hal itu membuat Koko Ci dan Laksmana Tarung marah pada Fang namun hanya dianggap angin lalu.

"Sebenarnya ingin berteriak sama Komandan, aku selalu dijadikan kendaraan yang bawa Komandan kemana pun dia suruh. Capek dipijak melulu!"

Papa Zola

Seorang guru serba-serbi, berusia 38 tahun. Bisa jadi guru apapun seakan-akan guru disekolah hanya dirinya, punya cita-cita sungguh banyak.

"Walaupun saya punya murid yang bodoh dan pintar.. Tapi saya sayang sama mereka! Rasanya ingin beli seblak buat mereka."

Adu du

Alien dari Atata tiga berusia 26 tahun. Terlihat muda namun umur sudah hampir kepala tiga. Kadang jahat kadang baik, gak menentu. Sampai sekarang hobi nya masih memburu Power sphera. Sampai dimana, Kapten Kaizo yang menghajar habis-habisan Adu du.

"Lari Probo! Kapten Kaizo ngejar kita!

Probo

Robotnya Adu du yang selalu ikut kemana pun Adu du pergi. Sikapnya sudah hampir mirip seperti manusia. Kadang bisa di andalkan terkadang membuat emosi. Bos nya jahat, dia pun ikut jahat. Bos nya baik, dia pun ikut baik juga. Gak pake umur karena dia itu robot bukan manusia.

"Bos! Kapten Kaizo udah dekat!"

Kaira

Kakak dari Fang M yang berusia 25 tahun. Mereka beda empat tahun. Gadis tomboy yang friendly sesama siapapun. Sangat menyesal gegara ucapannya yang menjadi kenyataan.

"Maafin kakak, Fang.. Gegara ucapan yang tak dijaga, lo malah meregang nyawa.."

Sepa

Dia adalah penyebab utama Fang M meninggal, berusia 21 tahun. Satu universitas dengan Fang M namun beda jurusan. Setelah kejadian itu, tak berapa lama dia menyesal namun terlambat memperbaiki semuanya.

"Kak Kaira, maafin gue. Gegara gue, Fang meninggal. Gegara gue iri sama kalian yang harmonis sedangkan kehidupan gue hancur.."

Iwan

Remaja berumur 16 tahun yang tidak pernah terdengar suaranya. Sekalinya bersuara, membuat semua orang mengaga karenanya. Sungguh, Monsta menciptakan karakter yang unik-unik. Sama seperti Gopal, dia juga tak terlalu pandai dalam materi pelajaran.

"Mbee, Uak, huh, hum, hah, ngok."


Sekian dari saya, sampai jumpa dan gak digaji

𝐓𝐫𝐚𝐧𝐬𝐦𝐢𝐠𝐫𝐚𝐬𝐢 𝐅𝐚𝐧𝐠 𝐌 𝐨𝐫 𝐅𝐚𝐧𝐠 𝐀 [On Going]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang