Temen 1: "Selamaaat cuuuy!" *ngasih bunga*
Temen 2: "Akhirnya ya cuy." *ngasih bunga*
Temen 3: "Congrats beb!" *ngasih bunga*
Temen 4: "Ya ampun gak nyangka bekicot sawahku pake toga." *ngasih boneka segede gaban*
Dan seterusnya.
*sesi foto-foto*
Tukang foto: "Ayo, yang wisuda di tengah."
Cekrek cekrek cekrek
Temen 123dst: "Eh liat dong liat fotonya mau gue upload ke insta nih."
Temen 123dst: "Eh bentar."
Temen 123dst: "Mir, lo yang mana?"
Temen 123dst: "Ya ampun itu yg di tengah bege."
Temen 123dst: "Mukanya gak kelihatan beb."
Temen 123dst: "Ketutupan bunga."
Korban: ...
Korban: ...
Korban: ...
Korban: Itulah kenapa gua pesen ke kalian kalau mau dateng nggak usah bawain apa-apa....

YOU ARE READING
Sepiring Kehidupan
RandomSepiring kehidupan yang sayang kalau dimakan sendiri. Karena hidup harus berbagi; kecuali pacar. Ada yang dilebih-lebihkan, ada yang dikurang-kurangkan. Tergantung kebutuhan. ⏩Genre: Asam Manis Bumbu Rujak