chapter 71// pertemuan

4.3K 169 0
                                    

Bali, Indonesia.

"Moomy, apa kita akan pergi bersama uncle Harry?" tanya Chelsie senang ia bahkan membantu ibunya memakai jepit kecil berwarna pink di rambutnya

"Apa kau senang?" tanya Chelyn tersenyum lembut

"Tentu saja, aku belum pernah melihat uncle Harry bekerja. Jadi aku akan bersikap baik disana dan tidak akan merepotkan uncle" jawab Chelsie polos

"Baiklah, jika kau mau berjanji kita akan pergi bersama uncle Harry" Chelyn merapikan kembali gaun Chelsie

Chelsie bersikeras ingin memakai gaun yang Harry hadiahkan. Jika saja Drave bisa melihat Chelsie tumbuh menjadi gadis yang cantik. Andai saja malam itu tak pernah terjadi, mungkin ia dan Drave akan membesarkan Chelsie bersama

"Uncle....." teriak Chelsie yang membuyarkan lamunan Chelyn

Chelsie berlari kearah Harry dan langsung memeluknya erat.
"Bagaimana, apa aku sudah cantik?" tanya Chelsie polos

"Keponakan uncle selalu cantik, tapi mengapa kau memakai ini. Bukankah uncle sudah mengirim gaun baru untukmu?" tanya Harry dengan senyum tulus

"Tidak, aku ingin memakai ini. Lihatlah, mommy juga menata rambutku " Chelsie menunjukkan karya ibunya pada Harry dengan senang

Gadis itu bahkan berputar dengan mengembangkan gaunnya indah

"Kau memang sangat manis, dan sangat cantik" ucap Harry berbisik ditelinga Chelsie, membuat gadis itu terkekeh geli

***

"Selamat datang tuan Drave Richand, direktur RG chompany. kau datang dengan wanita lain? Dimana istrimu?" tanya Harry menyeringai

Drave mengepalkan tangannya kuat, ingin rasanya merobek mulut pria itu, tapi ia harus menjaga sikapnya jika ia ingin bertemu dengan Chelyn

Cathrine melirik puas kearah Harry, pria itu berhak mendapat piala nominasi karena aktingnya. Benar benar pria yang sangat licik

Cathrine mengulurkan tangannya kearah Harry, dan langsung disambut hangat oleh Harry

"Selamat datang nona, apa kau istri baru direktur RG Chompany?" tanya Harry tersenyum lebar

Drave menatap tajam kearah Harry, lalu melepas tangan Cathrine yang mengapit lengannya lantas melangkah pergi

"Hahahaaa,, kau benar benar pria yang sangat licik ,Harry Morgan!" puji Cathrine dengan senyum yang mengembang lebar di bibirnya

"Tentu saja, kau belum melihat keahlianku semuanya" jawab Harry dengan senyum licik

"Aku tidak sabar untuk itu" jawab Cathrine melangkah meninggalkan Harry untuk mencari Drave

Pria itu terlihat bergabung dengan beberapa pria dewasa yang juga mengenakan setelan jas rapi. Tak lama terdengar sebuah pintu yang bergerak terbuka, sontak membuat semua orang yang hadir didalam ruangan tersebut mengalihkan pandangan mereka kearah pintu

Seorang wanita yang sangat cantik, dengan balutan gaun malam yang sangat indah berwarna merah. Bahkan rambutnya tergerai bebas

✔✔ Permainan Cinta      Chelyna Parker And Drave Richand [COMPLETE] ✔✔Donde viven las historias. Descúbrelo ahora