Hello - prolog

7 1 0
                                    

Namanya Sintya Pusparani, meski nama depanya sintya , tetapi ia biasa dipanggil Rani. Agar lebih gampang kata teman-temanya.

Jika kalian mengira setiap sekolah yang nakal adalah murid laki-laki nya , kalian salah karena di SMA DERMAWANGSA terdapat 1 kaum hawa yang badung nya ...
Huf , tidak bisa di ragu-kan lagi.

Perempuan badung yang melebih-lebihi bandel nya kaum adam di sekolahnya itu namanya Rani. Meskipun sudah menginjak kelas 12 , ia tidak pernah membolos absensi ruang BK yang dibuat dengan berita yang setiap minggu HARUS / WAJIB di isi olehnya.

Mulai dari skandal foto, merokok, bolos setiap minggu , mencuri , ... Dan ...
Terlalu banyak sampai tidak ada yang bisa mengingatnya.

Seperti waktu itu, iya tertangkap sedang menghembuskan asap VAPE saat ujian matematika di kelasnya membuat bentuk love dan menggoda teman disamping nya hanya untuk melihat tingkah aneh nya itu.

Melihat itu pak Maman , guru matematikanya yang sudah hampir muntah dengan kelakuan murid perempuanya ini hanya bisa mengeluarkannya dari kelas.
Rani membalas wajah marah laki-laki berumur 50 tahun itu dengan cengiran, menperlihatkan giginya yang rapih tertata, kemudian keluar kelas dan membawa tasnya.

tetapi , belum ia sampai keluar kelas terdengar suara yang kerasnya dapat terdengar di kelas sampai di lapangan.

"TARUH TAS NYA ! SAYA HANYA MENYURUH KAMU KELUAR TIDAK BOLEH MENGIKUTI ULANGAN SAYA"

Rani membalik badanya

"Lah? Sekalian lah pak , tuh gerbangnya depan mata gitu"

"KAMU MAU SAYA SURUH KELUAR ATAU.."

Belum sempat kalimat pak Maman dilanjutkan , Rani sudah memotong

"Iya iya ini keluar iya, becanda doang si pak"
.
Pak maman hanya bisa geleng-geleng saat melihat punggung rani keluar dari pintu kelas

Seharusnya ia sudah di keluarkan atau di skors waktu itu , tapi kenyataan bahwa ia adalah cucu dari pemilik sekolah itu membuat guru-guru hanya bisa memarahinya atau menghukum sekedarnya, atau teman-temannya yang hanya bisa membicarakan di belakangnya tanpa berani mengusiknya.

Setiap ia lewat entah di koridor , entah di kantin , atau di kelas nya sendiri banyak yang memandangnya sinis, banyak yang memandang nya jijik, banyak yang ingin berteman dengannya karena alasan "materi" atau banyak yang berjalan di sampingnya hanya agar terlihat keren.

Hidupnya, entah dibilang indah atau hancur.
jika ada kata-kata yang bisa menggabungkan ke-dua kalimat itu maka itu lah kalimat yang tepat

Hingga suatu kecelakaan itu datang.

RaniWhere stories live. Discover now