Terrarium Imaji ; A Flows Organically Of Love Story

15 1 0
                                    

Terrarium Imaji ; A Flows Organically Of Love Story

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Terrarium Imaji ; A Flows Organically Of Love Story

Ketika sebuah cerita kisah cinta mengalir secara organik..

Katanya Ini Latar belakang..

**
Bicara tentang manusia adalah topik yang ngga ada habisnya, selalu muncul sisi-sisi yang menarik untuk digali. Pun dengan kebutuhan manusia. Seketika jadi ingat tokoh psikologi humanistik asal amerika, Abraham Maslow.

Menurut Abraham Maslow, dengan Teori Hierarki tentang kebutuhan dasar manusia menyatakan bahwa setiap manusia memiliki 5 kebutuhan dasar, yaitu : Psysiological (psikologis, fisiologis), Safety (Rasa Aman, perlindungan secara Fisik & psikis), Love/ Belonging (kebutuhan rasa cinta), Esteem (Harga diri, penghargaan, menghargai, dihargai), dan Self Actualization (kontribusi u/ orang lain, lingkungan, pencapaian potensu diri sepenuhnya).

Melalui uraian diatas, bisa disimpulkan setiap orang memiliki kebutuhan yang sama, secara tidak sadar manusia akan terdorong untuk memenuhi kebutuhan dasar tersebut. Mulai dari kebutuhan mendasar fisiologis hingga mencapai puncak aktualisasi diri.

Salah satu yang cukup menarik untuk dibahas adalah Love/Belonging, kebutuhan akan Rasa Cinta. Rasa Cinta yang cukup general (keluarga, lingkungan, teman, sahabat, pacar, dll) yang memiliki peran masing²,  baik secara internal atau eksternal. Namun seringkali fokus dengan ekternal menjadikan hal internal terlupakan, yakni Self-Love.

Sebagian orang mungkin lupa, menganggap remeh, hal sepele tentang Self-Love. Memiliki hubungan baik dengan diri sendiri (terpenuhi secara psikologis, fisiologis) sama pentingnya dengan menjalin relasi dengan orang lain. Bahkan mungkin jauh lebih baik penting untuk diprioritaskan. Cinta dengan diri sendiri sendiri sebelum cinta dengan orang lain.

Sampailah disuatu kondisi, ketika kata "cinta" yang biasa sangat dekat, melekat, familiar, disetiap orang, belakangan menjadi asing. Salah satu keresahan dari beberapa hal yang kompleks & crowded. Titik dimana merasa cukup "gerah" dengan apa yang terjadi disekitar. Banyak orang menyakiti satu sama lain, (bullying jadi hal normal, mencaci-maki, berkata kasar, melakukan hal keji, body shaming). Apalagi sosial media mempunyai peran yang cukup besar. Era yang serba digital, tumbuh dan berkembang, seolah media sosial menjadi tangan ketiga setiap manusia, menjadi sahabat dengan segala tuntutan konsekuensi yang disuguhkan.

Faktor yang mendasar, sebagian orang terlalu sibuk memperhatikan orang lain, secara sadar atau tidak mereka lupa dengan diri sendiri. Saling berlomba menjadi orang lain sehingga kehilangan jati diri. Tentu sangat berpengaruh terhadap kesehatan mental dan berdampak ke berbagai hal lainya.

Setelah saat itu, agar tidak tejadi hal yang lebih buruk lagi, kemudian berjanji pada diri sendiri mencatat poin² penting untuk bisa di baca, dibagi sekitar dikemudian hari. Sebagai pengingat, Aku membuat Terrarium kecil, namanya Terrarium Imaji. Sama seperti Terrarium pada umumnya, berupa wadah/ tempat/ ruang transparan untuk menanam, mengolah, merawat sesuatu (tanaman) yang bisa meningkatkan rasa cinta.

Tentang... (Love Ground, Self-Love, Garden, Grow Up Together, Me-Time, Love/Belonging, Dream, Mental-Health, Self-Theraphy, Postive Vibes, Etc). Mulai dari hal kecil sederhana, seperti : Self-Talk, KosaKata kecil, Self Reminder, Kutipan Positif, dll.

Kenapa Terrarium Imaji ? Terrarium adalah bentuk mood booster yang coba dibangun secara interaktif-imajinatif. Sedangkan Imaji adalah sesuatu yang melibatkan pengindraan (visual, suara, bau, rasa, dan semuanya)

**
Dengan rasa bahagia selamat menikmati karya kecil, Terrarium Imaji ; A Flows Organically Of Love Story.

Sebuah cerita kisah cinta mengalir secara organik.

Kenapa ? Karena hal yang tumbuh & berkembang secara organik jauh lebih ramah, longlasting dan tahan lama. Love story/ kisah cinta disini tidak melulu tentang 2 orang saling jatuh cinta, aku dan kamu, tapi aku dengan diri sendiri, aku-mimpiku, aku-cita²ku, barang kesayangan, aku - energi positifku..

**
Selamat bercocok-tanam ditaman, mengolah rasa, dan merawat energi positif. Semoga bahagia selalu :)

Dan..

Ekosistem olah-rasa dimulai dari sini..

©bisadibaca curated by. sudah, Ya.

Terrarium Imaji ; A Flows Organically Of Love StoryWhere stories live. Discover now