Part 34

223 51 16
                                    

"Udah cukup!"

Alvin menahan Yuki yang akan kembali menghantam Jun dengan tinjunya.

"Gue gak tau masalah kalian apa tapi jangan pake kekerasan begini" ujar Alvin lagi kepada Yuki.

Yuki dengan terpaksa menghentikan  keinginannya menghajar Jun lagi. Lagipula tenaganya sudah hampir habis karena belum makan dari siang ditambah memikirkan masalah orangtuanya yang tidak terduga itu.

"Bos tidak apa-apa? (Cn)" Tanya seorang pria kepada Jun yang merupakan salah satu pengawalnya.

"Apa aku terlihat baik-baik saja? (Cn)" sahut Jun ketus

Pria itu menunduk terdiam.

"Yuki. Maafkan aku~(cn)" Jun merengek kepada Yuki. Dia tidak pernah melihat Yuki semarah ini padanya. "Aku bisa menjelaskannya. Tapi tidak disini. Ayo kembali ke kamar lalu kita bicara (cn)" ujar Jun.

"AKU MAU MAKAN DULU! (cn)" tidak bisa menghajar Jun, dia meluapkan emosinya dengan berteriak.

Jun tersenyum senang karena merasa Yuki tidak akan terlalu marah lagu padanya.

"Okee ayo kita makan (cn) lets get some food" ujar Jun seraya mengajak Yuki dan Alvin.

Alvin sama sekali tidam mengerti dengan situasi saat ini. Jun terlihat senang namun saat melihat Yuki, ekspresi wajah Yuki sangatlah berbanding terbalik. Yuki terlihat sangat kesal dan wajahnya memerah karena kesal.

"Yuki. Gue gak tau ini ada apa tapi gue perlu ngomong sesuatu sama lu." Ujar Alvin. Kedatangannya untuk menyusul Yuki bukanlah tanpa sebab.

"Apa?" Sahut Yuki

"Kita harus segera pulang."

"Kenapa?"

Alvin memberikan ponselnya kepada Yuki. Dengan sedikit bingung Yuki melihat isi ponsel Alvin yang merupakan isi pesan dari Ayahnya.

"SHIT!!"

"Ada apa? (cn)" tanya Jun sedikit terkejut karena Yuki.

Yuki menoleh ke arah Alvin. Alvin terlihat sangat khawatir dengan apa yang akan terjadi. Yuki pun begitu, terlalu banyak bom yang jatuh padanya hari ini dan dia berharap ini yang terakhir.

Yuki menghentikan langkahnya lalu menatap Jun"Kita selesaikan sekarang (cn)" ujar Yuki pada Jun.

"Kamu bilang kamu mau makan dulu (cn)" sahut Jun

"Aku sudah tidak selera. Jadi aku akan langsung saja. (Cn) What you gonna do with this situation?"

Jun menundukkan kepalanya. Dia masih belum memikirkan hal itu.

"Aku akan menyelesaikannya sekarang. Terserah padamu mau melakukan apa tapi akau akan tetap mendukung kak Yi Fei. (Cn)"

"Maaf. Berikan aku waktu untuk memikirkannya" sahut Jun.

"Okay"

"Apa? (Cn)"

Jun terkejut dengan jawaban Yuki. Dia tahu persis tempramen Yuki seperti apa. Seharusnya dalam situasi ini dia sudah menghajar Jun habis-habisan. Mungkin karena ada Alvin atau karena hal lainnya?. Tapi terserah lah, karena Jun sangat bersyukur Yuki tidak menghajarnya saat ini.

"Aku akan kembali ke Indonesia sekarang. Telepon aku saat kamu sudah memutuskan apa yang akan kamu lakulan (cn)" ujar Yuki terdengar terburu-buru.

"Apa? (cn)"

Yuki menggandeng Alvin dan menariknya pergi.

Jun hanya menatap kepergian mereka dengan ekspresi kebingungan.

Tiba Tiba MenikahOù les histoires vivent. Découvrez maintenant