Part 7

234 3 0
                                    

PART 7

Seumur hidup baru kali ini Maudy melihat Wisnu marah. Padahal dia hanya bertanya baik-baik.

"Sayang, aku gak sembunyikan apapun dari kamu. Please jangan mudah dihasut Silvana!"

Lho kok bawa-bawa Silvana sih?

"Gak ada yang hasut aku kok Mas." Maudy membela diri.

"Dengar aku, sayang."

Wisnu meraih telapak tangan Maudy.

"Kamu tahu kenapa Silvana gak menikah juga?"

Maudy mengangguk.

"Karena dia trauma sama perselingkuhan ayahnya."

Wisnu terkekeh.

"Dia bohong sayang. Dia bohongi kamu selama ini."

"Maksud Mas Wisnu?"

Maudy heran.
Lelaki itu menyeringai. Dan demi apapun di dunia ini, Maudy baru kali ini melihat suaminya menampilkan raut wajah seperti ini.

"Sayang, Silvana pernah goda aku," bisik Wisnu lagi.

DEG!!

"Apa?" Maudy jelas terperanjat.

"Iya, dia pernah mengajakku berselingkuh!"

Maudy menggeleng tak terima.

"Mas, Mas jangan ngawur ya? Aku gak suka Mas bicara begitu tentang sahabatku!"

Dada Maudy terasa sesak.

"Astaga Maudy? Kalau aku mau, aku gak akan bicara jujur sama kamu! Kalau aku lelaki brengsek, aku gak akan ungkap kelakuan sahabat kamu itu. Kamu tahu kan kenapa aku larang kamu undang dia ke rumah? Aku tak melarang kamu bertemu dengannya di luar tapi jangan bawa dia ke rumah kita, kamu ingat?"

Maudy mengangguk.

"Aku gak mau istriku membawa sahabat yang bisa saja memiliki peluang menghancurkan rumah tangga kita."

"Tapi masa Silva sih Mas? Dia saja belum pernah punya pacar kok?"

Sungguh, Maudy menolak untuk percaya.

"Halah omong kosong. Aku pernah melihatnya masuk hotel. Dan kamu tahu, dia pernah goda aku terakhir ketika kamu izinkan dia menginap saat itu."

Maudy mencoba mencari kejujuran suaminya.

"Sayang, setelah Silva gagal bujuk aku agar selingkuh sama kamu, dia kini berusaha untuk pengaruhi kamu agar kamu curiga terus sama aku."

"Tapi Silva gak ada hubungannya dengan Rafika dan Aryani Mas. Aku tahu semua tentang kamu karena bertemu Rafika, dan aku pula yang bertemu Aryani dan melihat dengan mata kepalaku sendiri. Gak ada hubungannya dengan sahabatku."

Wisnu terkekeh.

"Aku tebak ya? Kamu juga cerita yang tadi sama Silva kan?"

Maudy terdiam.

"Jawab Maudy?"

"Ya iya sih aku kasih tahu Silva, tapi kan-"

"Lalu dia beritahu kamu supaya kamu lebih awas sama aku? Benar gitu?"

Kalau yang ini benar adanya.

"Sayang, aku tak mau rumah tangga yang sudah lima tahun kita jalani ini berantakan karena hadirnya orang ke tiga. Ingat, penghancur rumah tangga itu biasanya orang terdekat."

Napas Maudy tercekat.

"Mas, aku tahu itu. Dan aku juga gak curiga kamu gimana-gimana. Aku hanya ingin, kamu cari tahu tentang Aryani, itu saja!"

MENUMPAS PELAKOR SAMPAI KE AKAR.Where stories live. Discover now