DEAR NATHAN MOVIE

447K 13K 2.6K
                                    


Halo! Selamat malam.

Terima kasih buat semua pembaca Dear Nathan; dari awal cerita ini diposting di Wattpad, sampai akhirnya diterbitkan, dicetak berulang-ulang dan akhirnya difilmkan. Semuanya ini karena kalian, terima kasih masih setia baca novelnya dan dengan berbaik hati  meminjamkan novelnya ke teman-teman sampai akhirnya berlapang dada karena dibalikin dengan keadaan buluk.

Saya masih inget banget nulis ini antara ragu di-publish atau nggak, karena pertama kali nulis teenlit. Kalau dulu ngikutin saya di facebook pasti tahu kalau saya penulis FF sebelum banting setir ke Wattpad. Makasih juga buat kawan-kawan di SMA saya tanpa kalian cerita ini nggak bakal ada. Mereka adalah orang-orang dibalik cerita ini: karakter asli dari Nathan, Salma, Afifah, Meysha, Orlin, Ucup, Jaya, Bu Rena, Bu Dian, dll yang namanya sengaja disamarkan. Thank you karena kalian sudah mewarnai masa putih abu-abu saya.

Setiap orang pasti punya cerita yang lebih dramatis dari cerita ini, jadi jangan sungkan untuk buat cerita tentang masa sekolah kalian. Karena tiap orang punya keberuntungan beda-beda, siapa tahu kamu bisa jadi orang beruntung untuk nyeritain masa muda kamu dan buat orang-orang di luar sana justru rela menukar uang mereka untuk mendengar, membaca, menonton kisah kamu!

And also, ada banyak lika-liku sebelum novel ini berhasil diterbitkan, mulai dari pengin self publishing, ditipu hampir 1 juta dan nggak berhasil terbit. Kena teror readers karena digantung. Intinya makasih masih setia dengan cerita ini:')

Nanti, filmnya bakal tayang di tanggal 23 Maret 2017. Jadi, jangan lupa ditonton, ya. Ajak teman-teman kamu, keluarga, gebetan, mantan (wkwk), kakak tingkat, adik tingkat buat nonton filmnya di bioskop!

Jangan lupa juga cek teaser-nya di sini, sekalian komen, like, and subscribe, ya!:

SIAP-SIAP TONTON DI BULAN MARET, YA. SIAP NABUNG DARI SEKARANG! :D

See ya next time.

DEAR NATHANTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang