Flashback (1)

43 1 0
                                    

Aku adalah aku
Aku bukanlah orang yang mudah menunjukkan siapa aku sebenarnya.

Aku bertopeng.
Stok topengku terlalu banyak,
Namun aku punya kelemahan untuk terlalu mudah membuka topengku didepan mereka yang tau bagaimana cara melepas topengku.

Kamu..
Siapapun itu temukanlah cara terbaik untuk melepas topengku.

Kamu..
Aku tunggu..

~Vettyvella

1 Tahun yang lalu.

  Semilir angin malam berhembus menerpa tubuhku yang berbalut sweater pink kesayanganku. Malam ini adalah malam terakhir pada libur semester genapku kali ini, malam yang sangat penuh dengan kedamaian bagiku , ku tatap bintang-bintang yang bertaburan dilangit dengan tatapan penuh kekaguman.

Iyaaa... aku sangat menyukai bintang.
Dengan memandangi bintang-bintang saja bisa membuat hatiku damai dan tenang.

Balkon kamarku adalah tempat favorit ku untuk menenangkan hati dan fikirkanku ,,, yaa memandangi bintang-bintang adalah salah satu kegiatan favorit ku.

  Sebenarnya aku tidak ingin liburan semester ini berakhir , karna jujur aku sangat malas memikirkan apapun itu tentang sekolah.

Malas dengan pelajarannya , teman-temannya , dan juga hal-hal yang terlalu drama ,,, ah apapun itu membuat aku muak.

1 tahun sudah aku menjalani hari-hari ku menggunakan seragam putih abu-abu , orang-orang bilang putih abu-abu adalah masa-masa yang sangat menyenangkan dan penuh kenangan .. dan bagiku... itu semua hoax.

Jam telah menunjukkan pukul 21.00 WIB , kuputuskan untuk kembali memasuki kamarku dan memilih untuk beristirahat.

Sebelum beristirahat aku memilih untuk mengecheck notif-notif di smartphone ku ada beberapa notif dari grup w.a dan juga beberapa chat-chat personal dari teman-temanku , setelah selesai membalas chat-chatnya satu per satu akupun langsung memutuskan untuk tidur dan bersiap untuk menyambut hari esok.

...

Tidurku terusik oleh bunyi alarm yang telah aku setting semalam, seperti biasa aku mengabaikannya dan melanjutkan tidurku

Namun selang beberapa menit suara mamaku telah bersenandung indah membangunkanku , aaahh rasanya sangat malas untuk memulai hari ini.
.
.

Seusai bersiap-siap untuk sekolah , aku langkahkan kakiku menuju ruang makan , disana papa mama adek dan abangku tengah menikmati sarapan pagi ini , akupun bergabung dan mengucap selamat pagi kepada semuanya dengan senyuman terbaikku .

Iyaa ku mulai hari ini dengan senyuman terbaikku.

   ...

Sesampainya disekolah aku segera menuju lapangan karena upacara bendara akan segera dimulai.

Upacara benderapun berjalan seperti biasanya. Selesai upacara bendara terlaksana aku dan teman-teman akupun sibuk mencari informasi dimana nama kami ditempatkan dalam pembagian kelas.

Tidak perlu waktu lama akupun sudah mendapatkan informasi bahwa kelas baruku adalah 11 Mia 8.

Yaa 11 Mia 8 , akupun mulai melangkahkan kakiku menuju kelas tersebut , kelas tersebut terletak di lantai 3 gedung C tepat berada di tengah-tengah  .Di setiap gedung memiliki 3 lantai dan 3 ruang kelas di setiap lantainya.

Kini aku telah berada didepan kelas baruku , akupun mulai melangkahkan kakiku untuk memasuki kelas baruku ini. Dan ternyata kelas sudah dipenuhi oleh siswa siswa yang kemungkinan adalah teman sekelasku yang baru.

Aku mengedarkan pandanganku keseluruh penjuru kelas , yang kulihat hanyalah beberapa kelompok siswa yang sibuk dengan urusan dan candaan mereka. Yaa mereka terlihat sudah sangat dekat antara satu dengan yang lain , sedangkan aku masih harus beradaptasi lagi , hmn hal yang sangat aku benci.

Akupun kembali fokus memilih kursi yang masih kosong , dan syukurlah masih ada kursi kosong dibagian depan.

Aku memilih kursi yang paling depan karena yaa tinggiku tidak mendukung untuk aku duduk dibagian belakang , hmn you know lah what I mean.

Tidak selang beberapa waktu akupun telah mempunyai teman sebangku , namanya Gita Aldira, biasa dipanggil Gita , sepertinya anaknya baik dan ramah , dan seingat aku dia adalah teman seteam aku saat aku mos dulu. Not bad lah untuk hari pertamaku di kelas 11.

Dan yang membuat aku tidak terlalu canggung untuk hari pertama ini adalah ada beberapa teman sekelasku diwaktu kelas 10 yang juga sekalas lagi denganku dikelas 11 ini , jadi ini membuat aku lebih mudah untuk beradaptasi.

Hari pertamapun hanya diisi dengan penjelasan-penjelasan guru tentang mata pelajaran yang akan diajarnya, buku-buku apa saja yang harus dipersiapkan, peraturan-peraturan yang harus ditaati disetiap tatap muka dengan guru tersebut , dan berbagai macam penjelasan lainnya.

Hmn sungguh sebenarnya aku sangat merasa asing dikelas ini , walaupun sebagian dari teman dikelas ini sudah aku kenal namun tetap seja sebagian besar lagi adalah orang-orang baru bagiku. Aku hanya bisa berharap semuanya akan menjadi teman baik bagiku.

Hari pertama sekolahpun selesai dan yang aku dengar dari teman-teman lainnya ada beberapa siswa yang belum bergabung di hari pertama ini karena mereka adalah bagian dari osis yang  harus menjalankan tugas sebagai panitia MOS untuk siswa-siswa baru , dan itu bertanda masih ada muka-muka asing yang harus aku jumpai lagi di hari-hari selanjutnya ,

oh tuhan.
Untuk teman baru yang sekarang saja aku masih susah untuk mengingatnya dan masih ada yang harus aku kenal lagi . Sungguh beradaptasi bukanlah hal yang mudah bagiku.

Hmn yaa... aku terlalu sulit untuk hal yang baru.

~Vettyvella

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Aug 19, 2017 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

In'SensitiveWhere stories live. Discover now