2

4.4K 592 123
                                    

Waktu pose terakhir, keenam laki-laki itu ngebentuk formasi sok keren, menurut Lisa. Apalagi si rambut pink itu ngewink, Lisa mau gumoh aja rasanya. "Najis ngewink dia."

"Keren tau performnya." Seru Momo disambut dengan anggukan kepala dari Seulgi dan Chungha.

"Iya sih..." Lisa memelankan suaranya.

"Siap siap yuk gaes."

"Kuy." Keempat perempuan itu langsung menuju backstage karena mereka penampil keempat.

Di backstage, mereka latihan sedikit gerakan yang lumayan susah.



"Good job cuy!" ada yang ngomong gitu keras. Dia salah satu anak SMA Swasta yang baru turun ke backstage.

"Gingsul lo bikin mengalihkan fokus orang-orang Jin,"

"Jangan maen-maen ama gingsul gua, bisa bikin para bidadari lupa diri." Lelaki bergingsul itu senyum, gingsulnya nyembul.

"Nil kayanya besok lo harus pamer ap deh."

"Ap? Apaan dah?" Oh si pink namanya Cenil, Pikir Lisa.

"Itu perut lo, kotak-kotak."

"Namanya abs goblok."

"Maklum aja Jisung udah menua dini jadi suka ndeso." Si Cenil ketawa sama lawakannya sendiri, eh matanya ngga sengaja nangkep Lisa yang daritadi merhatiin mereka.

Sambil senyum miring dan matanya ngga lepas dari Lisa, Si Cenil ini ngomong "Hhh jangankan abs, gua senyum aja udah ada cewe yang klepek-klepek."



Lisanya? Melotot lagi. Malu ada, jijik iya, pengen berkata kasar juga. Untuk menghindari kecanggungan dan malu yang hakiki, Lisa mengalihkan matanya dan mulai latihan lagi.

"Napa lo Lis ko gitu mukanya?"

"Geli gue Chung."

Chungha ngelihat ke arah yang daritadi dilihatin Lisa. Lah si Pinkan mambo toh. Lalu Chungha menggelengkan kepalanya sebelum kembali latihan.


[][][][]



"YAK! Selanjutnya dari tuan rumah kita, SMA Negeri!!! Tepuk tangannya lebih keras donk!!!"

Lisa, Momo, Seulgi, dan Chungha naik ke atas panggung. Lagu Rihanna - Bitch Better Have My Money versi remix bergema.

"EAAA! E E E E AAAA!" Pendukung dari SMA Negeri teriak kenceng buat dukung kelompok dancenya yang lagi tampil. Emang gitu chant nya, pelopornya Jisoo.

Pas Lisa lagi nari dengan okenya, ngga tau kenapa matanya terhempas ke penonton yang duduk paling depan, si Cenil. Emang rambutnya nyolok banget sih diantara penonton. Eh Si Cenilnya juga lagi ngeliatin Lisa. Ngga mau kalah sama yang tadi, Lisa juga senyum miring sambil nari. Yaampun seksi gitu pokonya.

Little did she know, the Cenil guy was awed by her move.


[][][][]


Udah selesai tampil, keempat dancer itu langsung pelukan. "Unch gua puas sama penampilan tadi!!!" seru Momo.

"Kita juara satu sih ini fix." kata Seulgi pede dan diiringi tawa ketiga temannya. "Nonton di kursi yu."

Mereka duduk di barisan paling depan sebelahan sama grupnya SMA Swasta. Pas mau duduk, bohong rasanya kalo Lisa ngga curi-curi pandang ke Si Cenil, dan Cenil ternyata juga ikut curi pandang.

Penampilan berikutnya dari SMA Jaya, pake lagu Opick - Terangkanlah versi remix.

"Lagu favorit lo nih Chung!" Momo ketawa-ketiwi sambil ngeliatin Chungha.

"Lisa kali ah yang butuh diterangin."

Lisa cuman menguap sambil bilang "Ngantuk".



"Bangun woy," seseorang dengan suara berat yang serak-serak basah mengguncang tubuh Lisa sampai Lisa bangun.

"Anjir anjir minggir lo om-om genit!" Menghindari adanya serangan mengerikan dari Om-om itu, Lisa langsung ngedorong badannya dan ngasih serangan bertubi-tubi pake kaki. Lisa benar-benar merasa seperti Naruto.

"Enak aja om-om genit!"

Nyos. Itu Cenil.

"Eh maaf maaf, maklumin tadi gue belum sadar." Lisa nahan malunya mati-matian.

"Udah break nih lo masih molor aja,"

"Ngga sengaja tidur pules. Btw makasih ya udah dibangunin," Lisa akhirnya senyumin dia.

"Ya sama-sama, btw gue Daniel," Daniel ngulurin tangannya.

Oh bukan Cenil ya??? Tapi nyerempet dikit lah sama Daniel.

"Gue Lisa, maaf ngga muhrim." Si Daniel yang tadinya senyum pas denger Lisa barusan langsung berubah ekspresinya.

"Aurat lo aja kemana-mana gini sosoan ngga muhrim," Daniel ngambil tangan Lisa dan maksa buat salaman. "Jangan nolak rejeki pegangan tangan sama gue gitu Lis, ntar nyesel."

"Dih." Lisa langsung buru-buru ngelepas tangannya dari genggaman Daniel. "Udah ah gue laper, dadah Niel."

[1] sway +daniel lisaWhere stories live. Discover now