Bagian 1 : Diantara Lembah

7 0 0
                                    


Theronia memiliki hutan yang sangat lebat dan luas, sehingga mungkin saja bagi Kala untuk berputar-putar disana dan kehilangan arah. Tapi tidak, ia hanya butuh beberapa jam untuk menyebrangi setengah hutan dan menemukan padang rumput musim semi terbentang yang ditumbuhi tanaman bunga liar berwarna warni. Tempatnya biasa melatih diri.

Kala mengenakan pakaian yang merupakan kolaborasi dari pakaian pelindung dan baju sehari-hari kakaknya, Pangeran Harris. Karena hanya itu yang bisa ia dapatkan selain gaun ringannya yang luar biasa tidak fleksibel. Pakaian itu ia selubungi dengan jubah hitam kebiruan bertudung, untuk menutupi wajahnya saat melewati keramaian kota. Agar tidak ada seorangpun yang menyadarinya dan mulai menyembah-nyembah. Benda yang tersandang disabuknya adalah satu bilah pedang, tiga buah belati. Tas kulit warisan kakaknya pun ia bawa untuk menampung wadah minum dan makanan. Ia terlihat nyaman. Terkadang sebagai seorang anak perempuan biasa, ia lebih menyukai mengenakan sesuatu yang nyaman baginya dari pada sesuatu yang membuatnya terlihat cantik.

Hutan dan padang rumput adalah satu-satunya tempat ia bisa menjadi diri sendiri dan melakukan berbagai hal yang ia suka, jauh dari kehidupan istana yang serba disiplin dan mengkilap, sama sekali tidak alami. Sekali waktu—beberapa jam dalam sehari ia akan kabur keluar dari istana. Terkadang dengan seekor kuda yang ia lepaskan dari istal. Melewati kota kemudian menembus belantara.

Sekarang Kala sedang menebas udara dengan pedangnya. Wajahnya penuh keringat kendatipun cuaca tidak panas dan kering. Hutan itu disetiap musim sekalipun selalu menguarkan hawa sejuk dan segar. Rumput berwarna hijau bagai karpet yang menghampar selalu tumbuh sepanjang tahun. Serangga-serangga terbang pencari madu menyebar diseluruh penjuru. Kawanan burung bersembunyi didahan pepohonan sambil bernyanyi. empat tahun yang lalu dengan situasi yang sama, ia selalu melakukan hal semacam ini dengan kakaknya, Pangeran Harris. Harris-lah yang mengajari Kala berpedang, memanah dan berbagai ketangkasan lainnya yang menurut Kala sangat menyenangkan. Sesekali mereka akan mengunjungi Ak-weh, seorang pertapa yang tinggal di tengah hutan atau memburu Kafring, semacam unggas hutan yang besar dan sangat berdaging dengan kecepatan lar, yang kemudian akan mereka potong dan bakar dengan bumbu yang mereka bawa dari dapur istana,

Untuk sesaat Kala menghentikan latihannya dan menghela nafas.

Semua ini hanya karena perang. Kakak-nya tidak bisa lagi pergi keluar seperti biasa. Dia harus berlatih untuk menjadi komandan garis depan perlawanan.

Kala sama sekali tidak bisa menyalahkan siapapun. Perang antara Cicrush dan Theronia sudah berlangsung selama empat ratus tahun. Dan Entah sampai kapan perang ini akan terjadi. Perkara penyebab perang itu sendiri hampir dilupakan. Konon hanya para Naga yang sudah uzur yang mengetahui akan penyebab jatuhnya perang. Hanya setiap permasalah dibesar-besar hingga menjadi sejumlah alasan lain yang justru membuat kedua belah pihak sama sekali tidak menemukan titik terang untuk jalan damai. Rezim terus berkembang dan pikiran rakyat terprovokasi.

Cicrush adalah kaum pendatang berambut terang dan berwajah pucat. Mereka pindah ke Daratan Tengah Benua sekitar dua ribu tahun yang lalu, dengan kebudayaan dan rakyat yang serupa dengan perkumpulan cendikia yang bijaksana. Di awal kedatangan, mereka cukup mandiri, tidak terlalu banyak meminta bantuan dari penduduk yang telah tinggal lebih lama di sana. Orang Theronia sudah mendiami Daratan Tengah Benua, konon sebelum daratan itu sendiri utuh. Disaat lembah-lembah perbukitan masih berupa tebing curam di pinggir laut dan Naga merupakan mahluk yang sangat umum layaknya kucing atau burung, tapi sangat di hormati. Dewasa ini Naga hanya di biakkan sebagai angkatan perang yang patuh pada perintah pemimpin mereka. bersama dengan manusia , berjuang atas apa yang mereka yakini. Orang Theronia berkulit agak gelap, begitu pula rambut mereka. Banyak sekali yang mereka kerjakan sehingga memiliki tubuh yang lebih besar dibandingkan dengan orang Cicrush.

Dragon's StoryWhere stories live. Discover now