53. Catatan Dari Tarim: Salahkah Aku Jatuh Cinta?

321 28 0
                                    

Catatan dari Tarim : Salahkah aku jatuh cinta ?
.
.

Sebuah pertanyaan menarik dari seorang gadis Suriah kepada Syaikh Muhammad Sa'id Ramadhan Al Buty  dalam kitab "Ma'a Annas"
.
.

Pertanyaan : .
.
" aku adalah seorang gadis yg diam-diam menyimpan perasaan kpd seorng pemuda, aku juga sangat berharap kelak ia akan menikahiku.
.
.

Berdosakah aku jika selalu memikirkannya? Dan jika aku sendiri yg memintanya untuk menikahiku apakah itu termasuk sebuah dosa ?
.
.

Jawaban : .
.
" cinta adalah sebuah perasaan yg datang dgn sendirinya (tidak bisa ditolak dan diluar kemampuan "ikhitiar" setiap insan).
.
.

Sesuatu yg ada diluar kemampuan manusia tdk bisa dihukumi dgn hukum haram, wajib dan hukum-hukum lainnya. Begitu pula memikirkan orng yg kita cintai..
.
.

Saranku untukmu, ungkapkanlah perasaan dan keinginanmu ini melalui salah satu keluargamu atau salah satu teman dekatmu. jika itu sulit bagimu, aku siap untuk menjadi perantara bagimu, engkau hanya perlu memberikanku nama dan alamat pemuda itu.
.
.

Dan perlu diketahui, bahwa Islam tdk pernah mengharamkan cinta, Islam hanya melarang kemaksiatan dan penyimpangan yg dilakukan atas nama cinta itu.
.
.
* pertanyaan yg menurut saya begitu mengagumkan. menunjukkan bahwa masih ada gadis muslimah yg sangat peduli dgn agamanya. ia khawatir, takut dan gelisah perasaan cintanya akan menodai dan menjauhkan dirinya dari Allah. sampai-sampai demi itu, ia merasa harus menanyakan perihal perasaannya itu kpd Seorang Ulama.
.
.

Bandingkan dgn gadis zaman now lainnya, yg jgnkan gelisah krn perasaan.
Sudah pacaran, telfonan, ketemuan mereka tetap merasa santai dan masa bodoh, lebih parahnya lagi mereka malah dgn bangga memamerkan kemesraan "haram" mereka di status dan foto-foto sosmed mereka.
.
.

Mereka lupa bahwa sifat wanita yg paling diharapkan Allah, Rasulullah dan calon-calon suami mereka adlh sifat "Iffah" dan "Haya'(pemalu).
.
. Ismael Amin Kholil, Tarim , 17 Nov, 2016.
.
.
Majlis wanita Tareem 

TAREEMWhere stories live. Discover now