#12

506 54 4
                                    

#Ciwi-ciwi (Grup chat, 08.11 kst)

Rose :

Fighting for today my bestie....

Aku akan duduk paling depan. Jadi jangan malu-maluin, tampilkan yang terbaik! Love You...

Jennie :

Kami akan datang sebentar lagi

Jangan lupa berdoa. Fighting!

Oh iya, Chaeng jangan lupa bawa kamera

Lisa :

Uwuuuu

Tengkyu  guys, umuach....

Jisoo Unnie, kau juga akan datang kan? 

Rose :

Siap laksanakan Unnie

Jisoo :

Mianhe Lisa-ya, Unnie harus ke rumah sakit hari ini

Unnie percaya kau pasti bisa. Fighting!

Lisa :

Wae?

Jennie :

Siapa yang sakit Unnie? Kau sakit? Atau samchon, Imo, Soobin?

Jisoo :

Appa masuk rumah sakit kemarin

Maaf baru memberitahu kalian sekarang

Rose :

Unnie, kau selalu saja begitu. Lain kali tolong beritahu kami kesulitanmu lebih awal

Jennie :

 Kami akan kesana selesai pertunjukan Lisa. Unnie, tolong kirimkan alamat rumah sakitnya.

Jisoo :

Rs. Hansung ruang 306-B lantai 3

Mianhe Chaeyoung-aa

Jennie : 

 Okay, see you Unnie 

Rose :

Baiklah, see you Unnie

.

.

.

 #Auditorium University of Seoul

Pukul 09.00 kst, satu jam sebelum acara dimulai, para tamu, penonoton, maupun media mahasiswa mulai memasuki venue yang disediakan panitia penyelenggara festival seni yang digawangi oleh klub-klub seni universitas. Diantaranya adalah klub tari, drama, paduan suara, musik sampai audio visual. 

Walau berbayar, antusias penonton benar-benar diluar ekspektasi, hal itu dapat dilihat dari tiket yang sold out bahkan sehari sebelum acara. Selain mahasiswa dari universitas of Seoul, banyak juga penonton dari universitas lain maupun pelajar sekolah menengah yang datang menyaksikan. 

FYI, festival seni yang diadakan setahun sekali ini memang salah satu festival besar yang sudah dikenal dan dinanti-nanti banyak kalangan, alasannya tentu karena pertunjukan yang ditampilkan tidak mengecewakan, memukau hingga bikin merinding.

Acara dimulai dari pertunjukkan audio visual seluruh pengisi acara di layar back screen pangsung , kemudian pembukaan oleh MC yang kebetulan saat itu adalah Irene dan Jinyoung yang juga mahasiswa di universitas yang sama dengan Irene, dan seterusnya menampilkan berbagai pertunjukkan yang tentu memanjakan mata.

Back Away [END]Where stories live. Discover now