Letter From Miyaw

11 1 0
                                    

Surabaya, 6 September 2020

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Surabaya, 6 September 2020

Surat penuh cinta Miyaw,

Untuk hari jadi DAY6 yang ke-5 



    Hai enam hariku, menurut kalian apakah merangkai kata-kata pembuka dalam suatu surat itu harus? Lalu apakah aku juga harus melakukannya? Maksudku, menanyakan bagaimana kabar kalian? Atau apa mungkin harus kutanyakan juga, kalian memikirkan kami sebanyak kami memikirkan kalian atau tidak? Ah baiklah, maaf memulainya dengan awal yang canggung hehehe. 

Aku belum pernah mencoba menulis surat sebelumnya, entah mengapa hal seperti ini membuatku bernostalgia karena itulah aku kurang menyukainya. Seperti hari ini yang mungkin tepat 2 tahun yang lalu sejak aku bersama kalian, memang bukan waktu yang sangat lama tetapi cukup menyenangkan. Menulis surat seperti ini membuatku jadi teringat sore itu lagi, ketika seorang teman memasangkan sebelah sisi earphone kabel miliknya pada telingaku lalu berkata “Congratulations”. Awalnya kupikir dia mengatakannya karena tahu aku sedang merayakan parade perpisahan, tapi ternyata dia hanya sedang menyebutkan judul lagu kalian yang sedang kami dengarkan. Katanya, lagunya cocok untuk ku saat itu. 

Pada awalnya aku mungkin benci lagu yang temanku perdengarkan sore itu, karena serasa menohok dan seperti berhubungan dengan kisahku. Sialnya lagi orang yang sama selalu membuatku mendengarkannya setiap kali mematahkan hati, hingga tak lama kemudian aku pun menyukai lagu itu juga. Mungkin bisa dibilang dari situlah awalnya aku tertarik terhadap kalian, lebih tepatnya dengan semua lagu yang kalian punya. 

Untuk seseorang sepertiku yang menyukai banyak genre musik, kalian salah satu yang terbaik. Musik kalian berhasil memberikanku perasaan yang berbeda, perasaan yang belum pernah kurasakan sebelumnya. Seperti ikut merasakan rasa jatuh cinta, walau kau tidak sedang menikmati parade-nya ataupun seperti merasakan perasaan patah hati walau kau juga tidak sedang melaluinya. Sebagai seorang yang tidak pintar meng-ekspresikan perasaan, aku kagum. Benar sepertinya, kalian memang pantas untuk di kagumi selain dari segi musik, tetapi juga karena kepribadian diri yang kalian punya. 

Oh iya, aku membuat surat ini tepat satu hari sebelum hari jadi ke-lima kalian semenjak debut, aku mendoakan semua yang terbaik datang kepada kalian tahun ini. Terlepas dari keseharianku mendengarkan lagu “For Me” setiap pagi, aku sangat berterima kasih karena kalian selalu membantu hariku, entah itu lewat segudang konten yang kalian hamburkan, atau siaran langsung menyapa kami para penggemar lewat berbagai media. Bagiku saat-saat seperti itu menyenangkan. 

Aku berharap kalian selalu dapat bersama dan sehat, selalu haus tak berkesudahan dalam berkarya, selalu berjalan beriringan bersama kami dan saling membantu satu sama lain. Tidak peduli tahun ini, tahun depan, atau berpuluh-puluh tahun kemudian. Aku berharap akan selalu dapat mendengar segala nasihat Jae yang sangat berarti, mendengar harapan Wonpil agar seluruh manusia mendapatkan kebahagiannya setiap saat, mendengar suara Dowoon yang lucu saat tertawa, melihat senyum hangat Sungjin yang diterpa bahagia, dan ikut merasa antusias ketika melihat Young K bersemangat melewati harinya. 

Terima kasih banyak karena telah bersama. 

Selamat hari jadi kalian yang ke-5, semoga kita semua selalu menyapa kebahagiaan.


Penggemar kalian 

Miyaw

LETTER FOR YOU (Special Anniv 5th)Where stories live. Discover now