12) The Pranks Begin

833 138 23
                                    

Dua Belas—Prank Dimulai


(13 Desember 1987)

Hampir satu setengah minggu telah berlalu sejak Remus mengetahui tentang ketidakbersalahan Sirius, dan dia terkejut menemukan betapa banyak yang bisa berubah dalam waktu sesingkat itu. Harry telah berubah secara dramatis selama seminggu terakhir ini. Meskipun kadang-kadang dia masih pemalu dan sopan, dia menjadi lebih terbuka dan lebih bahagia di sekitar ayah baptisnya dan ayah baptis honorernya. Dia telah memberi tahu beberapa cerita mengerikan lagi tentang keluarga Dursley, tetapi karena Remus dan Sirius menjadi agak marah setelah ceritanya, dia jelas berpikir bahwa lebih bijaksana untuk menyimpan beberapa hal untuk dirinya sendiri.

Dalam upaya mengganti rugi untuk Harry atas tahun-tahun yang dihabiskan dengan kerabatnya, Sirius telah mengajari Harry beberapa prank. Ini termasuk salah satu di mana bahan yang dimasukkan ke dalam makanan seseorang akan membuat orang itu bersendawa dengan gelembung secara tak terkendali selama satu jam atau lebih. Prank tertentu ini jauh lebih nakal daripada yang Sirius duga, karena alih-alih Remus, yang pada awalnya dimaksudkan untuk prank tersebut, dia mendapati dirinya sendiri yang bersendawa dengan gelembung.

Sirius, juga, tampaknya telah berubah, tetapi tidak begitu jelas seperti Harry. Remus mengira itu ada hubungannya dengan keberadaan dirinya di luar Azkaban, tapi mungkin juga ada hubungannya dengan Harry. Bocah kecil itu telah membantu Sirius pulih, mungkin lebih dari yang anak itu ketahui. Keceriaan, kepolosan, dan tawanya telah membawa kilauan kembali ke mata biru Sirius yang redup. Animagus itu terlihat lebih bahagia dari hari ke hari, dan setiap kali dia bermain dengan bocah kecil berambut hitam tersebut, dia tampak sedikit lebih bersemangat. Harry tampaknya seperti itu di sekitar orang lain: dia bisa menghibur Sirius dan Remus kapan pun dia mau.

Kalau dipikir-pikir, Remus mengira dirinya sendiri juga telah berubah sedikit, tapi karena dia tidak bisa melihat dirinya dari sudut pandang orang luar, dia tidak bisa terlalu yakin. Manusia serigala itu menjadi agak terbiasa dengan kehidupan di Safehouse; dia menyadari bahwa dia telah menghabiskan bertahun-tahun tanpa teman yang baik, dan merasa bahwa dia harus menebus semua waktu itu sekarang setelah dia memiliki kesempatan.

Tetapi keadaan di luar Safehouse juga berbeda: cuaca juga mulai berubah. Menjelang Natal, cuaca semakin dingin setiap harinya. Saat itu ialah salah satu hari musim dingin yang membekukan ini, jenis hari di mana awan kelabunya mengancam dan udaranya hampir terasa seperti salju; Sirius, Remus, dan Harry pertama kali menyadari bahwa ada sesuatu yang sedikit aneh di Safehouse. Sirius naik ke lantai atas setelah sarapan dengan harapan bahwa mandi air panas akan membantunya menghangatkan diri. Sebaliknya, Harry dan Remus sedang meraba-raba lemari, mencari beberapa pakaian yang lebih hangat untuk Harry: sementara Sirius selalu bisa meminjam beberapa pakaian yang lebih hangat milik Remus, pakaian jalanan Harry tidak akan menghangatkan tubuhnya, dan tidak ada orang seusianya yang dapat meminjami pakaian. Itu terjadi ketika mereka sedang mencari-cari di lemari ganti—kelihatannya penuh dengan pakaian untuk orang dewasa, seperti kebanyakan lemari lainnya—ketika teriakan dan umpatan Sirius terdengar dari lantai atas.

Harry memandang Remus dengan bingung. "Aku tidak melakukan apa pun. Apakah kau mempersiapkan prank atau sesuatu?"

Remus menggelengkan kepalanya dan menjatuhkan jaket hitam yang dipegangnya, kemudian dia dan Harry berlari ke lantai atas menuju teriakan itu, mendapat gonggongan marah karena tersandung Devlin yang sedang tertidur di puncak tangga, dan menemukan Sirius yang terbungkus handuk, basah kuyup, serta membersut dan menggigil.

"Air di shower bodoh itu tiba-tiba saja berubah menjadi sangat dingin!" serunya.

"Aku tidak melakukannya!" kata Harry membela diri ketika Sirius menatapnya, prank gelembung itu jelas muncul di benaknya.

Shift | ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang