6.Merasa Bersalah

2.5K 406 66
                                    

Assalamualaikum...

Semangat puasanya gaess, segarkan dengan Beomtae versi apa?.... :v

🐻🐿️

Sekembalinya Beomgyu dari mengantar buku bersama Taehyun, senyum lelaki itu terus mengambang seolah memberitahu rasa senangnya pada dunia. Dia bahkan dengan semangat melanjutkan tugasnya mengepel koridor.

Tidak tau kenapa ya, tibat-tiba saja Beomgyu merasa tertarik dengan gadis itu. Sungguh Beomgyu juga tidak mengerti kenapa gadis itu bisa memikat Beomgyu yang biasanya hanya suka dengan para wanita yang berpakaian kurang bahan.

Caranya menghindari tatapan Beomgyu dan menjaga dirinya sendiri membuat Beomgyu merasa gemas sekaligus takjub. Orang beruntung mana coba yang akan bisa mendapatkan gadis yang bahkan menyentuh tangan lelaki saja tidak pernah.

Pasti suaminya kelak bahagia sekali bisa mendapatkan gadis seperti itu.

"Ngarep boleh gak sih? Sadar lah njir, dosa gue banyak ya kali jodoh sama cewek sholehah kayak dia." Gumam Beomgyu seraya melanjutkan acara mengepelnya. Tanpa ia sadari ada seorang lelaki yang mengamati dan mendengar gumamannya.

"Jodoh itu ditangan Allah dan Allah adalah maha membolak balikkan hati. Dalam surah An-Nur ayat 26 Allah berfirman,

اَلْخـَبِيـْثــاَتُ لِلْخَبِيْثـِيْنَ وَ اْلخَبِيْثُــوْنَ لِلْخَبِيْثاَتِ وَ الطَّيِّبَاتُ لِلطَّيِّبِيْنَ وَ الطَّيِّبُوْنَ لِلطَّيِّبَاتِ.

Yang artinya: 'Wanita-wanita yang tidak baik untuk laki-laki yang tidak baik, dan laki-laki yang tidak baik adalah untuk wanita yang tidak baik pula. Wanita yang baik untuk lelaki yang baik dan lelaki yang baik untuk wanita yang baik'.
Jadi kalau kamu merasa belum pantas untuk perempuan yang kamu suka, kenapa gak mencoba untuk berubah untuk memantaskan diri?"

Beomgyu yang mendengar ceramahan mendadak itu hanya mengerjapkan matanya polos. Secara otomatis tubuhnya membungkuk saat melihat orang yang barusan bicara adalah ustadz Namjoon.

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh." Ucap ustadz Namjoon sambil tersenyum.

"Waalaikumsalam...?"

Beomgyu nampak menggantung kalimatnya dengan wajah kebingungan.

'kalo salamnya panjang begitu jawabannya apaan ya?' pikir Beomgyu.

Menyadari santrinya ini adalah santri baru yang kebingungan menjawab salamnya, ustadz Namjoon hanya tersenyum tipis.

"Jawabannya waalaikum salam warahmatullahi wabarokatuh."

Beomgyu yang diberi tahu lantas mengangguk kaku dengan wajah malu. Ketahuan sekali kan dia gak ada islami-islaminya sebelum masuk pesantren.

"Kamu ngepel koridor?"

Beomgyu menganggukkan kepala sambil tersenyum kikuk. Malu dia.

"Iya ustadz. Saya dihukum sama ustadz Yoongi."

Ustadz Namjoon menganggukkan kepalanya tak berniat bertanya alasan Beomgyu dihukum karena tak mau mengorek aib orang lain. Ustadz Namjoon lalu melirik arloji yang ada ditangan kiri beliau.

"Sudah hampir setengah enam. Kamu istirahat dulu lalu siap-siap sholat maghrib dan isya berjamaah."

"Tapi belum selesai ustadz."

"Gak apapa, nanti saya yang akan bilang ke ustadz Yoongi. Udah dari pulang sekolah tadi kan? Istirahat dulu sana."

Ya Allah, Beomgyu mau nangis aja rasanya. Ustadz yang satu ini baik sekali, pasti beruntung sekali menantunya nanti punya mertua pengertian dan baik hati begini, pikirnya.

Mahar 30 Juz series - Beomtae ✔ [SUDAH TERBIT]Where stories live. Discover now