Deep of Darkness

3.9K 841 244
                                    

"Cukup mengejutkan ternyata alumni SM menjadi tersangka pembunuhan kejam".

Lucas bersedekap dan menggeleng sedikit tak percaya dengan info yang dia dapatkan.

"Bukan alumni Hyung, tapi kudengar dari desas desus nya, Detective Kim sendiri yang mengundurkan diri dari SM", ChenLe menyanggah ucapan Lucas.

"Bukankah sama saja pernah disini", Lucas tak terima.

"Diaaam...! Astaga..! Kalian bisa tutup mulut tidak, ini masih pagi. Jangan membuat kepala ku semakin sakit", Doyoung yang berada di tengah mereka berdua sudah gerah.

"Tapi apakah benar juga kalau kemarin Tuan Kangta bahkan menemui sendiri? Waahh.. jangan jangan tersangka kasus kemarin bukan hanya alumni tapi teman lama beliau?", ChenLe masih melanjutkan gosipnya.

Lucas mengangguk,"Aku melihatnya sendiri Tuan Kangta dan Nona Vic masuk ke kepolisian waktu itu..".

"Kalian ini menggosip apa? Sepertinya seru sekali?".

Lisa dan Jaehyun datang dari gerbang depan. Doyoung yang melihat, mata nya semakin menyipit dan menghembuskan nafas pasrah.

"Kepala ku akan semakin sakit..", gumamnya.

"Noona.. Jaehyun hyung..!".

Lisa tersenyum lebar dan menoleh pada Doyoung yang masih menyipit,"Wah.. Bahkan Doyoung terlihat semangat sekali".

"Aku sakit kepala, Bodoh!!", sahutnya sengit.

Jaehyun tersenyum tipis melihat Lisa menggoda Doyoung,"ayo ke kelas..", ajaknya.

"Oh ya.. Jaehyun Hyung, Bukankah kemarin kau juga pergi ke tempat yang berhubungan dengan Kwon Ji Yong?", sambil berjalan, ChenLe bertanya.

Jaehyun tidak langsung menjawab, namun kemudian mengangguk pelan,"iya..".

"Kau juga bertemu kasus? Atau menemukan sesuatu?", Lucas ikut penasaran.

Pemuda berlesung pipit itu hanya menatap jalan didepannya lurus, tersirat jelas di wajahnya ada kegamangan.

"………hanya-".

"Hotel yang tidak cocok untuk bulan madu..", Lisa dengan santai menyambung ucapan Jaehyun.

"Ha? Bulan madu?".

Lisa berjalan lebih cepat lalu menempel pada lengan Jaehyun,"kamii...kamiii... Bulan maduu.. kamiiii", tangannya bergantian menunjuk pada dirinya sendiri.

Doyoung menepuk kepalanya pelan,"Yaaa Tuhan.. apa tidak ada satupun sel waras di otak gadis ini".

"Aku cukup khawatir dengan mu Hyung...", ChenLe menarik sebelah lengan Jaehyun.

"Jangan tinggal bersama Lisa Noona lagi.. ayo bersamaku saja, Hyung",ajaknya meyakinkan.

Lucas melerai pegangan lengan Lisa dan Jaehyun,"Huss..husss.. menempel sana dengan Doyoung".

.
.

"Jadi hari ini.. kalian akan belajar mengenai simulasi TKP".

Q Class menatap Guru Ok dan Guru Lee Sung min tak mengerti. Bukankah mereka sudah terbiasa dengan TKP asli, untuk apa harus berlatih simulasi TKP.

"Mungkin ini memang sedikit aneh untuk kalian yang sudah beberapa kali menjumpai kasus asli", Guru Ok sepertinya paham dari raut wajah Q Class.

"Tapi kali ini, kita akan mempelajari tentang sebuah kasus bunuh diri yang kenyataan nya adalah sebuah pembunuhan", lanjutnya.

Q Class hanya mengangguk patuh, mereka tidak mau membuat Guru killer itu mengulang dua kali.

Guru Ok mengisyaratkan untuk mengikuti nya dan Guru Lee yang hanya tersenyum tipis. Aura keduanya sangat berbeda jika dilihat berdampingan seperti ini.

Q Class -JaeLice Couple-Where stories live. Discover now