3: APA ITU AMNESIA?

525 59 13
                                    

Alright, sebenernya saya pengen ngelanjutin dengan sesuatu yang lebih ringan, tapi karena tiba-tiba keingetan sama Elementbender....

Let's do some Wiki-spelunking! (whatever that means)

Apa itu amnesia? Apa itu cuma plot device di mana si protagonis jatuh dari tangga, hilang ingatan, dan harus mengambil kembali potongan-potongan memorinya yang berceceran? Apa amnesia sebenarnya sesimpel itu? [Spoiler: enggak.]

Bakal saya jelasin serbasingkat tentang 'sindrom' yang jadi favorit semua produser telenovela ini. Karena, you know, siapa tau kamu pengen ngejatuhin tokoh cerita kamu dari tangga dan ngalamin amnesia, terserah.

[Semua info bisa digali di Wikipedia versi Inggrisnya. Artikel ini diperuntukkan bagi yang males ngartiin banyak-banyak.]

~

Apa itu amnesia?

--> Retrograde amnesia: ketidakmampuan mengingat memori yang terjadi sebelum tanggal tertentu, biasanya sih sebelum saat amnesia itu terjadi. Jenis amnesia yang paaaling klasik.

Dalam kenyataan, jangkauan hal yang nggak diingat ini bisa cuma beberapa bulan yang lalu, hingga beberapa tahun yang lalu. Jadi nggak harus "siapa aku? di mana aku? apa aku masih perawan atau nggak?" alias si tokoh nggak ingat dari awal penciptaannya. Bisa sih, tapi jenis retrograde amnesia bukan cuma itu.

Contoh: kasus dunia nyata, ada perempuan yang ngalamin retrograde amnesia dan nggak bisa inget periode setelah dia menikah. Jadi ingatannya cuma mentok di zaman dia masih single. Kasian suaminya.

--> Anterograde amnesia: ketidakmampuan untuk membuat memori baru. Maksudnya, memori di short-term nggak bisa pindah ke long-term. Lebih nggak terkenal dibanding saudaranya di atas.

Contoh: orang dengan anterograde amnesia bakal mengalami setiap harinya seolah itu hari pertama dia. Jadi, dia mungkin bisa beraktivitas seperti biasa dalam satu hari... lalu kemudian dia tidur dan saat bangun keesokan harinya, BAM, segala ingatan akan hari kemarin terhapus begitu aja seolah itu nggak pernah terjadi. Creepy, emang.

Kedua jenis amnesia di atas bisa terjadi bersamaan. And that doesn't make it less scary.

Bila si penderita beruntung, dia masih bisa mempelajari skill dan pengetahuan baru setelah amnesia. Dalam kasus yang... kurang beruntung, kemampuan untuk melakukan hal tersebut dapat berkurang  (baca: 'idiot', meskipun itu juga bukan kata yang pas). Tapi penderita amnesia masih memiliki (setidaknya sebagian besar) poin IQ, kemampuan bahasa, dan kemampuan sosial mereka dari sebelum amnesia, kok.

~

Apa yang menyebabkan amnesia?

--> Break their skulls apart!  Alias, trauma di kepala. Kerusakan di bagian tengah lobus temporalis bisa menyebabkan amnesia (dua-duanya, nggak khusus satu-satu) terjadi. Paling klasik.

--> Trauma psikologis. Oke, yang ini mungkin agak abstrak, tapi trust me, ini plot device yang sama yang digunakan buat game Silent Hill 2 dan Silent Hill: Homecoming. Intinya, misalkan si A melihat/menjalani suatu hal yang sangat mengganggunya atau membuatnya amat trauma, their mind will choose to forget rather than deal with the stress. Contoh: melihat orang yang dicintai dibantai hidup-hidup sama seorang pembunuh serial.

Ini bisa jadi sumber angst dan drama yang bagus, lho. *wiggles eyebrows*

--> Akibat dari operasi otak gone wrong. Ini juga bisa terjadi. Secara teknis mirip dengan trauma di kepala, bedanya yang ini terjadi karena sesuatu yang terjadi di dalam, di mana otaknya akan mulai mengalami "atrofi".

--> Minuman-minuman keras. Alkohol bisa menyebabkan amnesia "ringan", tetapi minuman yang lebih hardcore kayak absinthe bakal punya efek yang lebih parah.

--> Terapi ECT / electroshock therapy. Biasanya terjadi di rumah sakit jiwa (terutama rumah sakit jiwa yang nggak bertanggung jawab). Bagi yang belum tau, tubuh pasien itu diberikan listrik sampai dia mengalami seizure (stroke).

~

Bagaimana cara menyembuhkan amnesia?

Nggak tau.

Seriusan, nggak tau.

Kebanyakan penderita amnesia sembuh dengan sendirinya, baik itu dengan bantuan dari luar (semisal foto-foto orang terkasih yang telah dilupakan, dll), maupun dengan... well, menunggu memori itu datang lagi. Tapi kalo itu nggak berhasil juga, masih ada usaha lain.

Misalnya dengan terapi kognitif. Tujuannya  buat 'develop the memory skills they have and (try to) regain some they have lost'. Jadi, dalam terapi itu pokoknya bakal dicari teknik yang paling pas untuk memicu kembali kemampuan mengingat otak, kayaknya sih tekniknya beda dari satu orang dengan yang lainnya. 

Atau, dengan tes neurologis. Ini buat membuktikan bahwa yang dialami pasien itu benar-benar amnesia, bukan depresi berkepanjangan (seperti dalam kasus repressed memories, "cabang" dari psychological trauma-induced amnesia", itu lho yang kayak di SH2).

Apa ada obat-obatannya? Hell if they know. Beberapa neurologis merekomendasikan obat-obatan yang biasa diberikan untuk penderita Alzheimer setelah terjadinya head injury, tapi ini kayaknya belum disetujui lembaga obat-obatan/makanan deh (entah BPOM, FDA, apalah sesuai negaranya).

Yang paling penting, masa pemulihan amnesia bergantung dengan seberapa parah kerusakan otak pasien. Misalnya, amnesia karena ketimpuk bata pasti bakal beda sama amnesia karena ketimpuk mobil (apa pula ini).

~

Sumber: 

http://journals.lww.com/neurologynow/Fulltext/2008/04040/Treating_Amnesia.20.aspx

https://en.wikipedia.org/wiki/Amnesia

~

Selamat bikin tokoh kalian amnesia (eh) dan semoga bermanfaat!

Character Development Galore!Where stories live. Discover now