masa lalu 2

2.8K 241 0
                                    

.

.

Tambahkan keterangan: Himura Jun, sembilan belas tahun, terjebak dalam pesta mahasiswa. Meski itu kebutuhan orang dewasa, tetap saja ia benci beramah tamah.

Dia galak,

tapi canggung,

dan agak salah tingkah di depan wanita.

Sekuriti hati helokiti. Lucu, kata cewek-cewek yang nongkrong di situ. 

.

Restoran yakiniku di malam hari. Rokok dan bir dingin sudah pasti. Mereka semua banyak minum. Bahkan Jun sedikit menjinak karena agak mabuk. Meski tak aktif dalam percakapan antar sesama, yang penting ia tidak melotot enam puluh menit dalam sejam.

Obrolan pemudi-pemuda sambung-menyambung. Banyak tema banyak cerita.

Gosip anu, gosip sini,

gosip sana-sini,

lelucon tentang penis dan tahi. Gadis-gadis cekikikan.

.

Kurang jelas apa benang penyambung tahi dan hati, tapi wacana berganti jadi cinta pertama. Orang yang membuatmu berdebar dalam dada, siapakah yang pertama? Rasa stroberi atau lemon soda?

Rahasia dibuka. Disambut gelak tawa, disambut simpati. Cerita lucu dan kisah patah hati. Mic bergulir, dan memang tidak bisa dihindari ketika semua pasang mata memandang Jun.

"Ayo, Jun. Jangan curang." Ayo, ayo.

Siapa cinta pertamamu? Kalimat itu belepotan, keluar dari sela daging dan gelas bir.

Cohabitation Revolution [bxb flashfic]Where stories live. Discover now