8

1.5K 141 2
                                    

"Ara!!!! Pikettt!!!! Jangan lari!!!!" panggil jihyo.

"Eh iya, lupa hyo. Ngehehehe" aku nyengir lalu dengan terpaksa mengambil sapu di kelas.

"Ra! Kamu nyiram bunga aja deh. Nih ambil air dulu" usul eunha.

"Oke bosqu" aku langsung cus ke keran air dekat gerbang. Di gerbang aku melihat kak wonwoo.

"Eh belom pulang dia?" tanyaku.

Aku berniat untuk menyapanya.

"Kak wonwoo!! " dia menoleh dan langsung menghampiriku.

"Ngapain?" tanyanya.

"Piket, mau nyiram bunga" jawabku.

"Yaudah cepetan. " ujarnya.

"Emang kenapa?" tanyaku bingung.

"Bego. Kan mau pulang bareng. Gak jadi?"

"Eh iya lupa. Hehehehe. Jadilah kak. Bentar tungguin aku ya. Kakak ikut aja ke kelas. Di depan kelas aku ada pohon mangga, kakak bisa neduh di sana" ajakku.

"Yaudah" lalu dia berjalan di belakangku.

"Aduh berat.." aku kesusahan mengangkat air untuk nyiram bunga. Aku melihat ke arah kak wonwoo dengan tampang memelas. Tapi dia cuma ngeliatin doang.

"Kak tolongin..." pintaku.

"Males. Angkat aja sendiri " jawabnya.

"Ih pelit!" gumamku. Lalu aku mengangkat air itu sendiri.

.
.
.

"Duh busnya kok lama??" gerutuku.

"Udah gak ada bus lagi mungkin" jawab kak wonwoo santai.

"Ha? Masa? Terus kita pulang naik apa??!" kesalku.

"Jalan aja yuk" usulnya.

"Cape...." tolakku.

"Kalo gitu gak usah pulang. " balasnya sambil berjalan meninggalkanku.

"Ih kak wonwoo ! Tungguin!!" aku menyusulnya.

Aku bingung, lagu apa yang didengar kak wonwoo melalui earphone nya.

"Kakak denger apa sih?? Bagi dong" pintaku.

Lalu dia melepas earphonenya sebelah dan memakaikannya di telingaku.

Wooo everytime i see you
Geudae nuneul bol taemyeon
Jakku gaseumi tto seolaeyowa~~
Nae umyeongijyeo
Sesang keuchirado jigyeo jugo sipeun dan han saram.

Terdengar alunan lagu soundtrack drama Descendant Of The Sun, Everytime by Chen Exo ft. Punch.

Aku pun ikut bernyanyi.

"Tau lagunya?" tanyanya.

"Tau dong. Ini tuh OST DOTS, drama yang bikin baper itu.." jawabku antusias.

"Ayok nyanyi bareng." ajakku semangat. Dan dijawab dengan anggukan dari kak wonwoo.

Setelah lagu itu habis, berganti dengan lagu "Moonlight Melody by red velvet"

"Kak wonwoo suka Red Velvet juga!!!" tanyaku semangat.

"Iya." jawabnya sambil senyum.

"Hehehe kak wonwoo kalo senyum ganteng." aku keceplosan. Dan aku langsung menutup mulutku dengan tangan.

"Hmm.. Perasaan kemaren ada yang bilang kalo aku jelek deh." cibirnya.

"Emang jelek kok." bohongku.

"Haduh jago boong. " celetuknya.

"Gak boong. Emang jelek."

"Serah"

"Hahahahaha. kakak tambah jelek kalau ngambek" goda ku.

"Serba salah cogan. Senyum salah. Ngambek salah." gumamnya.

"Cogan? Hoek. Kakak tuh jelek!!!" ejekku.

"Pasrah" ucap nya dengan wajah sedih.

"Hahahahaha. Kak wonwoo ganteng kok. Kalo senyum" ujarku semangat.

Dia menoleh ke arahku.

"Aku tau kak wonwoo pasti bilang gini " emang" " cibirku.

"Bukan" jawabnya datar.

"Terus??"

"Hmmm... Kalau diliat liat kamu itu....." lanjutnya.

"Apa? Cantik ya? Aku tau" jawabku pede.

"Kamu ituuuu..."

"Apa sih? Imut? "

"Kamu......"

"Kiyowo??"

"Kamu......."

"Apa sih kak? Kepo nih.."

"Kamu jelek" ucapnya lalu ia tertawa lepas.

"Ingin ku berkata kasar" gerutuku.

"Hahahahahahahaha"

Next Door (Jeon Wonwoo)✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang