8

4.5K 536 11
                                    

5 bulan berlalu

Kondisi lisa sudah dikatakan 85% cukup membaik,

bahkan sejak sebulan yang lalu dia sudah mulai berjalan sendiri tanpa bantuan kursi roda atau kruk lagi.

dan tentang hubungannya dengan jennie, keduanya masih menjalin hubungan yang sangat baik dan semakin dekat ditambah rose.

ya jennie,lisa,rose sering menghabiskan waktu bersama menonton balapan kuda yang diadakan tiap minggu.

bahkan saat ini pun mereka bertiga tengah asyik duduk di tribun penonton vvip saling berteriak dan menjagokan kuda mereka masing masing.

"aisshh, nomer 7 sedikit lagi bisa menyaingi nomer 13” ucap lisa frustasi

"hehehe,sekarang kau bisa lihat kan. bagaimana cerdiknya mataku dalam memilih jagoan” ucap rose sambil menaik turunkan alisnya.

"ya,ya,ya dasar chipmunk menyebalkan” jawab lisa malas

membuat rose tertawa bahagia diatas kekalahan lisa. ya mereka berdua bertaruh dimana lisa menjagokan kuda nomor 7,sedang rose menjagokan nomor 13.

dijarak 200m sebelum garis finish,kuda lisa lebih dulu unggul.

namun saat tinggal beberapa meter kuda rose bisa menyaingi jagoan lisa, hingga akhirnya diputuskan dalam foto jika kuda jagoan rose selangkah didepan garis finish lebih dulu.

Sedangkan jennie hanya menggeleng melihat perdebatan lisa dan rose.

"ah ya jennie,mengapa kau sendiri tak membeli kuda saja. daripada kau memberikan investasi uangmu padaku” pertanyaan rose membuat lisa ikut menoleh menanti jawaban jennie.

"umh,, kau tau aku tidak terlalu jeli dalam menilai kuda. namun aku suka melihat dan meneliti para kolektor jadi aku memutuskan mensponsori para kolektor”jawab jennie dengan tersenyum,namun pandangannya menatap lisa bukannya mematap rose.

"siall,jadi orang ketiga saja” decak sebal rose menatap drama didepannya membuat lisa maupun jennie menatap rose dengan terkekeh.

"dan terima kasihlah padaku jen, sekarang uangmu menumpuk kan karena rajin memberikan sponsor pada kuda kuda dan joki yang ku pilih” ucap rose bangga membuat lisa memutar bola mata malas

"ya ya ya, terima kasih rosie” jawab jennie

"jennie kamu mau saja dikibulin chipmunk” ejek lisa membuat rose menatap lisa dengan tatapan tajam.

"lisa,bagaimana kekasihmu” tanya jennie mengalihkan perkelahian keduannya

"hufhh,jadwalnya padat. bahkan saat ini dia sudah berada di paris hingga sebulan lamanya” jawab lis memelas

"dasar bodoh, mending cari pacar sonoh”

pllllaaaakkk

"yaaaaa MANOBAL kenapa kau memukulku” teriak rose pada lisa yang sudah memukul kepalnya

"mulutmu mengandung racun, jadi saat kau berbicara lebih baik disaring dulu racunnya rosie” ucap sebal lisa

"habisnya kau punya pacar,bahkan tunangan tapi serasa jomblo saja” jawab rose dengan memanyunkan bibir

"tap~

belum selesai lisa berucap jennie sudah melerai keduanya.

"lisa lebih baik kita pulang saja, aku sudah bosan disini” ucap jennie beranjak berdiri

lisa mengangguk lantas ikut berdiri.

"ros,kau tak ikut” tanya jennie menoleh pada rose yang masih betah menatap layar ipad nya

MY BELOVED JOKI Where stories live. Discover now