04. Spring Day

24 5 1
                                    

"Tae..." Sapa Hyeri yang sedang menunggu di depan kelas.

"Hai." Jawabku.

"Aku duluan ke lapangan basket ya?" Pamit Jimin.

"Aku juga mau ke auditorium ya?" Kata Jungkook menyusul Jimin. "Nanti pulang kumpul di tempat biasa ya?" Lanjutnya.

"Ayo Tae." Ajak Hyeri.

Hari ini kami ada jadwal ekstrakulikuler, Jimin memilih Basket dan Jungkook di pilih menjadi anggota OSIS sekolah kami, sehingga dia tidak bisa memilih ekstrakulikuler, karena dia nantinya akan disibukkan dengan acara dan kegiatan sekolah.

Aku dan Hyeri memilih Musik sebagai ekstrakulikuler kami. Kami berjalan berdua menuju ruang musik.

"Hyeri tunggu sebentar ya?"

Aku menghampiri sebuah vending machine yang berada di dekat ruang musik untuk membeli minum dan cemilan, Hyeri menunggu.

"Ini." Kataku sambil memberikan Hyeri sebotol air mineral dan roti.

"Makasih."

Hanya sekitar dua puluhan anak yang berkumpul di ruang musik, ternyata Musik bukan ekstrakulikuler favorit di sekolah ini, padahal saat aku SMP cukup banyak siswa yang memilih Musik sebagai ekstrakulikulernya.

"Perkenalkan, saya Lee Jihoon" Kata guru yang berdiri di depan kami.

"Saya mengajar musik di sekolah ini dan juga sebagai pembimbing ekskul Musik. Project bulan ini kita akan mempersiapkan penampilan grup yang terdiri dari dua orang, kalian bebas pilih teman kelompoknya."

"Aku sama kamu ya Tae?" Hyeri yang sedang duduk di kursi sebelah kiriku berbisik. Aku bisa merasakan hembusan napasnya di leherku.

Dan tentu saja aku mengangguk cepat.

"Grupnya harus menyanyi semua atau gimana Ssaem?" Tanya salah satu anak yang duduk di kursi paling depan.

"Terserah kalian, boleh bernyanyi semua, salah satu bermain musik, atau dua-duanya bermain musik sambil bernyanyi, bebas."

"Ayo mulai latihan dari sekarang!" Seru Jihoon Ssaem.

"Tunggu sebentar aku ambil gitar." Kataku pada Hyeri.

Aku berjalan ke bagian depan ruang musik untuk mengambil gitar. Saat aku kembali, ada seorang siswa laki-laki sedang mengobrol dengan Hyeri.

"Tae, kenalin ini Mingyu Oppa." Kata Hyeri.

Oppa??? Aku berusaha menutupi kekesalanku.

"Kim Mingyu." Kata laki-laki itu sambil mengangguk.

"Kim Taehyung." Aku membalas anggukannya.

"Ini teman grupku Oppa." Hyeri menjelaskan sambil menunjuk ke arahku.

"Oh iya nggak apa-apa, mudah-mudahan next project kita bisa barengan ya?" Katanya sambil tersenyum pada Hyeri. Dia meninggalkan kami berdua.

"Dia kakak kelas kita Tae, katanya dia bisa main piano dan gitar juga kayak kamu." Hyeri menjelaskan padaku.

"Oo..." Jawabku singkat.

"Tadi dia ngajak aku bikin grup bareng."

"Trus?" Aku penasaran.

"Tapi aku bilang aku udah punya temen grup." Hyeri melanjutkan.

Entah kenapa dadaku terasa panas, aku merasa sangat kesal sekali dengan Mingyu Hyung itu, padahal dia hanya mencari teman untuk membuat grup. Dan aku juga iri karena Hyeri memanggilnya Oppa.

Just WaitWhere stories live. Discover now