Fake Nerd Girl [New Version]

3.6K 37 0
                                    

[Prolog]

Layla Franking Stonler putri kerajaan Russia masa kini. Putri yang selalu dimanja dan putri yang memiliki ambisius tinggi.

Lala panggilannya merubah diri menjadi Nerd karna terobsesi dengan sebuah cerita novel Fake Nerd Girl yang ditulis oleh YantiBiie17 dimana pemeran utamanya Biancca Queena Asgofer.

Lala, gadis cantik, lemah lembut, ceria, bijaksana, pintar, sopan santun, penuh dengan tata krama kerajaan dan penuh kasih sayang itu merubah semua kecantikannya, sifatnya, dan sikapnya. Hanya untuk menuntaskan hasratnya yang sangat sangat terobsesi dengan cerita Fake Nerd Girl.

Lala. Anak bungsu dari tiga bersaudara. Anak yang selalu di turuti semua kemauannya, namun tidak membuat lala menjadi pribadi yang sombong dan angkuh. Termaksud obsesi nya.

Lala memutuskan untuk pindah ke Indonesia, dimana pemeran utama dalam Fake Nerd Girl a.k.a Biancca. Bersekolah di negara tersebut.

Bahkan lala memaksa Franking Stonler XII dan  Gracia Stonler untuk membeli salah satu sekolah terelite di Indonesia, lebih tepatnya Jakarta. Ayah dan ibunya pun menuruti namun tidak boleh gadis itu sampai lepas dengan para bodyguard. Lala pun setuju dan dirinya tidak keberatan soal hal itu.

"Biancca Queena Asgofer! Now she is me!"

•••••

[Part 1]

Kamar besar dengan furniture yang begitu feminim ala putri kerajaan menjadi tempat ternyaman untuk lala. Gadis itu masih bergelut dengan selimut dibawah alam mimpi indahnya.

Matahari sudah menampakkan dirinya di permukaan bumi. Gorden sofe pink besar yang menjuntai hingga kelantai itu sedikit terbuka sehingga matahari masuk kedalam kamar feminim itu.

Alarm berbunyi menggema di dalam kamar itu. Lala mengulurkan tangannya mencari alarm yang berbunyi dan mematikannya.

Perlahan gadis itu bangun dan mendudukkan dirinya diatas kasur kingsize dengan mata yang masih tertutup. Rambut acak-acakan membuat siapa saja yang melihatnya gemas.

Mata lala mulai terbuka dan berkedip-kedip menyesuaikan pengelihatan cahaya. Lala langsung beranjak dari kasurnya dan menuju pintu kamar mandi.

Setelah selesai melakukan ritual mandi. Ia segera menyiapkan dirinya untuk menjadi apa yang ia ingin kan. Nerd. Ketika orang lain terobsesi menjadi cantik, namun dirinya terobsesi menjadi si kutu buku yang tidak jauh dari kata cantik.

Rambut blonde panjang sepinggang mulai ia kepang menjadi dua bagian. Wajah cantik putih bersih bebas jerawat, ia makeover menjadi hitam dekil. Mata indah berwarna hijau terang ia tutupi dengan soflens hitam dan kacamata bulat kuno non minus. Tangan putih seputih salju ia tutupi lation khusus dengan seketika tangan putih nya berubah menjadi hitam dekil yang terlihat tak terawat.

Baju putih kemeja sekolah ala anak SMA yang kebesaran menutupi tubuh idealnya. Dan rok abu-abu yang panjangnya pas lutut.

Iphone keluaran paling terbarunya ia tukar menjadi handphone kuno yang hanya bisa untuk melakukan pesan dan telepon.

Dan terakhir sepatu sneakers putih mahalnya yang terlihat dekil, dan kaus kaki panjang sepanjang atas lutut.

Layla menatap dirinya dengan berdecak kagum di pantulan cermin besar.

"Sempurna!" Gumamnya dengan bahasa Indonesia yang fasih.

Jangankan bahasa Indonesia, bahasa Italia, Prancis, Brazil, Korea, Jepang, Spanyol, Chinese, Dan 24 bahasa asing lainnya ia pun bisa.

Fake Nerd Girl [COMPLETED] Where stories live. Discover now