☘0.7

991 112 14
                                    

Cuaca pagi yang cerah. Kemarin malam setelah selesai acara MBC Gayo Daejun, Eunha ingin cepat-cepat sampai dorm dan tidur. Dan benar saja, dia yang paling semangat ketika mobil berhenti di halaman depan dorm Gfriend. Dan setelah itu, Eunha tertidur sampai besok pagi nya.

Padahal itu adalah malam tahun baru, tapi Eunha tidak peduli. Ketika member lainnya merayakan tahun baru dulu sebelum tidur, makan-makan kecil dan saling tukar cerita, Eunha sudah masuk dunia mimpi. Sudah diajak berkali-kali, tapi tetap menolak. Jung Eunha itu tidak bisa diganggu kalau sudah tidur. Ya sudahlah.

“Huh? Jam berapa ini?”

Cahaya matahari yang mengintip menggangu aktifitas tidur Eunha selama 11 jam, dari pukul 9 malam sampai 8 pagi. Salah satu motto nya, kalau tidur jangan tanggung-tanggung.

Baru saja Eunha menyalakan ponsel dan meng-aktifkan kuota data, puluhan notif masuk, hampir ratusan. Rata-rata pesan ucapan selamat tahun baru. Dari teman-teman sekolahnya, teman sesama idol, orang tua, kakaknya, dan..

Eunha mengedipkan matanya berkali-kali ketika melihat dua notif dari dua nama yang tak asing.

"Jungkook? Dan....Kim Mingyu?”

Sebenarnya ketika Gfriend dan Seventeen collab di MAMA 2016 lalu, semua member saling bertukar nomor ponsel dan id kakao talk hanya untuk menjalin pertemanan. Tapi selama itu tidak ada satupun member Seventeen khususnya Mingyu mengiriminya pesan. Dan ini pertama kalinya, entah dalam maksud apa.

“Euna-ya, sarapan yu”

“Iya”

Membuang jauh-jauh rasa herannya, Eunha keluar kamar mengikuti Yerin ke meja makan. Setelah sarapan dia baru akan membalas pesan-pesan yang masuk.

—o—

“Aku nungguin dari tadi malem loh na..”
Mood Jungkook sedikit turun, hanya karena Eunha yang tidak membalas pesan ucapannya sejak tadi malam. Bahkan ketika tadi dia aktif di kakao talk, Eunha tidak membalas bahkan membaca pesannya.

“Hh, ini kan masih pagi. Mungkin dia sarapan dulu, atau paling ngga tidur lagi” Jungkook tertawa pelan.

Dia hafal betul dengan kebiasaan Eunha satu itu, tidur. Jangan salah, walaupun selama ini dia tidak pernah chat dengan Eunha, Jungkook adalah fanboy nomor satu gadis Jung itu. Punya akun Instagram dan Twitter rahasia memudahkan Jungkook untuk mencari tahu tentang Eunha lebih banyak.

“Oy!! Sarapannya udah dateng nih!” teriak Namjoon dari ruang tengah.

Para member BTS yang berpencar langsung berkumpul di meja makan. Namjoon dan Jin mengeluarkan makanan-makanan yang baru dipesan tadi.

“Tumben Jin hyung gak masak” –Jimin

“Cape. Mungkin lain kali”

Setelah semua siap, sarapan dimulai dengan sedikit obrolan ringan. Membicarakan banyak hal, sesekali tertawa karena candaan para member. Juga cerita-cerita lucu yang dialami mereka beberapa waktu kebelakang.

Ketika selesai makan, merasa suasana nya sudah pas, Namjoon mulai mengangkat topik yang agak berat.

“Udah tahun 2018 lagi ya.” 

“Iya.., tahun kemarin kita udah buat sejarah untuk KPop pertama kalinya. Dapat penghargaan Top Social Artist di Billboard dan datang ke acara-acara besar Amerika. Itu pencapaian yang luar biasa kalau ingat dulu kita sama sekali gak ada pemikiran buat dapetin ini” leader mulai bicara. Yang lain menyimak sambil sesekali tersenyum tipis mengingat masa-masa trainee dan awal debut.

idol ; eunkookWhere stories live. Discover now