part 19 °RADGO CORP°

400 18 0
                                    

Part 19
Happy reading.....
^
^
^
^
^

°○°○°○°

Saat ini Sreya dan kedua kelas yang akan diajaknya untuk karyawisata telah berkumpul di depan gedung dosen. Sreya telah menyiapkan 3 bis bermuatan 10-15 orang untuk membawa mereka semua ke perusahaan pemilik yayasan kampus 'RADGO CORP'. Banyak mata melihat kearah mereka karena sangat jarang karyawisata yang diadakan di kampus yah meski Radgo university termasuk kategori kampus favorite. Cuma sreya dan pihak kampus yang biasa mengadakannya itupun kampus cuma sekali setahun dan dengan jurusan tertentu yang terus bergantian tiap tahun.

" Nah semuanya sekarang kita akan pergi, tapi sebelumnya saya ingin kalian membentuk 3 kelompok dan minimal 10 orang per kelompok. " kata sreya cukup keras agar terdengar oleh mereka semua.

Cuma butuh 5 menit ketiga kelompok itu sudah jadi tanpa ada keributan sana sini. Tapi yang mengherankan ada 3 orang laki-laki yang tidak bergabung di kelompok manapun meraka adalah Zeno dkk

" kalian kenapa tidak gabung di kelompok, kita sudah mau pergi. cepat pergi ke kelompok kalian sana " kata sreya pada zeno dkk

" Miss kelompok kami memang begini. Kami gak gabung ke kelompok mana pun. " Jawab rangga

" kalau begitu kalian akan jadi kelompok yang membantu saya. Nah ayo satu kelompok menempati 1 bis. Dan untuk kalian bertiga juga berpencar untuk pantau bis yang lain. Ayo cepat kita terlambat. " perintah sreya

Setiap kelompok pun memasuki bis. Dan buat zeno dkk, rangga di bis 1 sedangkan bima di bis 2, Lalu di bis 3 ada riri serta farel jadi aman meski tidak ada zeno disana. Dan zeno tentu ikut miss sreya di mobil pribadi sreya.

Perjalanan 20 menit dan mereka semua pun telah sampai di perusahaan yang meraka datangi berkunjung. Sreya lalu mengumpulkan mereka dilobi kantor disana juga sudah terlihat seorang laki-laki dan 5 wanita dan 3 laki-laki pemandu.

" Selamat pagi miss " kata laki-laki itu sedikit membungkuk pada sreya dan zeno yang terus ada di samping sreya.

" pagi Mr, mohon bantuannya hari ini" kata sreya. " Nah semuanya perkenalkan ini Mr. Garfel dia yang akan memandu kita hari ini. " kata sreya lagi dan memperkenalkan laki-laki disamping kirinya.

" Nah bagaimana kalau kita langsung memulainya saja." Kata sreya yang diangguki oleh Mr.Garfel

Kunjungan ini berjalan dengan lancar. Beberapa tempat penting didatangi satu persatu oleh semua mahasiswa. Ada banyak pertanyaan dan jawaban tepat yang terdengar selama mereka berkeliling perusahaan.

Mr. Garfel juga dengan tenang menjelaskan tentang perusahaan nomor 1 di asia tenggara ini. Dipandu dengan banyak orang membuat mereka menjadi pusat perhatian para karyawan yang ada disana.

Sreya dan zeno dkk berada di barisan belakang. Sreya memberikan waktu para mahasiswanya menunjukkan semua kemampuan mereka pada Garfel selama mereka berkeliling. Rangga dan bima hanya bercanda ria karena semua yang dijelaskan oleh pemandu didepan mereka sudah dihapal mereka diluar kepala akibat pembelajaran sejak dini oleh keluarga mereka masing-masing.

Sedangkan zeno masih terus berada disamping sreya. Mereka berdua bersisihan berjalan di baris paling belakang. Rangga dan bima yang asik bercerita didepan mereka membuat zeno leluasa untuk dekat dengan sreya.

(My) DOSEN ?Where stories live. Discover now