05

11 4 0
                                    

*PART 5

Hari ini adalah hari terakhir untuk melaksanakan Ulangan Akhir Semester.

Semua murid SMA PELITA berbondong-bondong memasuki kelas ketika mendengar suara bel masuk yang berbunyi dengan nyaring .

Kring kring kring.

Hari terakhir UAS ini membuat semua murid merasa semangat untuk mengerjakan soal . Mereka berusaha dengan sebaik mungkin agar mendapatkan nilai yang memuaskan.

Begitu juga dengan Keeran . Ia mengerjakan soal dengan bersungguh-sungguh agar mendapatkan nilai yang bagus sehingga bisa memenangkan tantangan dari Jevan sekaligus bisa membanggakan kedua orang tuanya.

"Bismillah ya Allah berikanlah kelancaran dalam mengerjakan soal ini, AAmiiin ," Batin Keeran.

Setelah soal dibagikan oleh pengawas, Ia pun segera mengerjakan dan tak lupa mencantumkan indentitasnya terlebih dahulu . Ia mengerjakan dari yang menurutnya paling mudah terlebih dahulu agar tidak memakan waktu.

                                          🌻


Bel tanda berakhirnya waktu mengerjakan soal ulangan telah berbunyi nyaring di seluruh penjuru sekolah.

Kring kring kring.

"Semua soal dan jawaban di kumpulkan karena waktunya sudah habis. "  Guru Pengawas memberikan intruksi dengan tegas kepada seluruh murid yang ada di kelas XI IPA 1.

"IYA, Paaak!"

Kemudian semua murid yang ada di kelas secara bergantian mengumpulkan soal dan jawaban kepada guru pengawas.

"Alhamdulillah akhirnya selesai, " ujar Keeran sembari menghela nafas lega.

"Iya akhirnya Kita terbebas dari soal - soal sialan itu, " kata Sherly dengan menggebu - gebu.

"Iya , nah biar otak kita fresh gimana kalau kita ke mall atau kemana kek yang penting heppy - heppy ," saran Gita dengan menaik turunkan alisnya.

"Setuju!!" seru Keeran, Sherly dan Nia secara bersamaan.

"Yaudah yuk gass ," seru Keeran dengan menatap ketiga sahabatnya.

"Gass lah!!" ujar ketiganya secara bersamaan.

Akhirnya mereka berempat  memutuskan untuk pergi ke Cafe yang ada di dekat sekolah agar lebih cepat .

Cafe yang mereka pilih memiliki suasana yang sangat nyaman serta didukung dengan design interior yang modern yang menarik para kaum muda atau biasa disebut instagrammable.

🌻

"Gimana Kee soal tantangan dari si Jevan,
Lo yakin bisa ngalahin dia? " tanya Gita .

"Gue sih optimis aja , semoga bisa ngalahin dia disemester ini, " jawab Keeran sembari mengaduk minumannya.

"Terus misalnya lo bisa ngalahin dia ,lo bakal minta apa sama dia sebagai imbalannya? " tanya Sherly yang begitu penasaran dengan apa yang Keeran pikirkan .

"Emmm, apa ya enaknya, " gumam Keeran dengan meletakkan jarinya di dagu dengan mengerutkan dahinya seolah sedang berpiki keras.

"Traktir makan di kantin selama satu bulan enak kali ya, " monolog Keeran yang masih bisa didengar ketiga sahabatnya.

"Uang jajan gue jadi irit, kan lumayan bisa buat beli novel ," sambungnya.

"Boleh tuh, tapi jangan makan enak sendiri kitanya dilupain," sahut Sherly yang diangguki oleh Gita.

"Iya iya kalau perlu nanti kita porotin bareng-bareng suruh traktir ," ujar Keeran dengan  kekehan diakhir kalimatnya.

"Lo aja sono gak usah ajak - ajak gue," sergah Nia dengan muka songongnya.
"Gue masih mampu bayar sendiri, " sambungnya sembari menyilangkan kedua kakinya.

"Dih,iya iya sipaling gak suka gratisan," ujar Keeran dengan menatap Nia yang bermuka songong itu.

"Udah - udah gak usah adu bacot." Lerai Gita kepada kedua sahabatnya yang hampir saja berdebat.
"Yang penting perut kenyang hati pun senang, " ujarnya yang di ikuti ketiga sahabatnya.

"Hahahahahaha."  Keempat gadis cantik itu tertawa lepas yang menimbulkan beberapa orang melihat kearah meja mereka.

🌻

Sesampainya Keeran di rumah , Ia bergegas memasuki kamarnya untuk bersih - bersih terlebih dahulu sebelum membantu mamanya yang sedang menyiram tanaman .

"Sini Mah biar Keeran aja, " ujar Keeran yang di angguki sang mama.  

"Yaudah kalau gitu Mama tinggal ke dalam sebentar ya ." Mamanya berkata sembari menyerahkan *gembor  yang dipegang ke tangan Keeran.

"Iya" Keeran segera menggantikan sang mama menyiram tanaman sembari mendengarkan musik melalui earphones yang  sudah terkoneksi dengan handphone miliknya.

Setelah selesai dengan acara menyiram tanaman kini Keeran tengah asyik membaca novel sembari mendengarkan musik menggunakan earphones di telinga.

Selang beberapa menit Adzan Maghrib berkumandang.
Keeran pun bergegas mengambil wudhu untuk melaksanakan Sholat Maghrib.

Selasai melaksanakan sholat dan dilanjutkan dengan mengaji, Keeran meletakkan perlengkapan sholat nya ke tempat semula .

Kemudian Keeran kembali melanjutkan membaca novel yang sebelumnya tertunda.

Saat sedang asyik membaca novel ada suara ketukan pintu.

Tok tok tok.

"Kee ayo makan dulu. " Suara Ana mamanya  Keeran terdengar dari luar pintu kamar miliknya.

"Iya Mah, " sahut Keeran dari dalam kamar dan segera membuka pintu kamarnya.

Lalu Ia pun bergegas turun ke ruang makan untuk makan malam bersama keluarga nya.

"Gimana UAS nya Kee? " tanya papa Keeran setelah menyelesaikan makan malamnya.

"Ya gitu lah Pah, " jawab Keeran seadanya.

"Minggu depan katanya sih ada lomba terus lanjut minggu depannya ada Perpisahan untuk kelas XII. " Keeran menjelaskan sesuai apa yang Ia tau saja .

"Oh iya Papa mau kasih tau kalau—," ujar sang papa menggantung yang membuat kedua Ibu dan anak tersebut semakin dibuat penasaran.

"Kalau apa Pah? " tanya Keeran dengan jiwa kepo yang meronta ronta.

"Penasaran gak— ." Papa nya kembali  menggantung ucapannya yang membuat Keeran geram.

"Ih Papa mah." Keeran dengan muka kesalnya adalah salah satu hiburan untuk sang papa.

"Iya iya, " ujar papa nya yang sudah puas menjahili sang putri.

"Abang mu katanya kalau nggak salah 3 minggu lagi mau pulang, " ujar sang papa yang berhasil membuat Keeran terpaku atas apa yang diucapkan.

"Beneran Pah? " tanya Keeran memastikan.

"Iya, " jawab sang papa tanpa ada kebohongan di mata nya.



#BERSAMBUNG

*

) Gembor : alat penyiram tanaman

Udah segini dulu ya ges gak gantung kan.
Maaf ya kalau ada typo.
Jangan lupa komen ya kalau ada kata - kata yang kurang pas.
Oh iya beri tanggapan juga cerita ku ini gimana menurut kalian.

Papay 👋👋

Hidden LoveTahanan ng mga kuwento. Tumuklas ngayon