00

3.7K 161 0
                                    

Haii semuanyaaa👋

Semoga kalian suka ya sama cerita ini🥰

Jangan lupa vote and komen sebanyak-banyaknya👌

Ig: lia_julianti_

Ig: lia_julianti_

Ups! Tento obrázek porušuje naše pokyny k obsahu. Před publikováním ho, prosím, buď odstraň, nebo nahraď jiným.

Happy reading
.....

Kringg

Kringg

Kringg

Bunyi alarm yang menunjukkan pukul jam 06.00 pagi membangunkan seorang perempuan yang sedang tertidur pulas. Dan perempuan itu tidak lain ialah Karina. Lalu Karina pun bangun dan langsung bersiap untuk berangkat ke sekolah.

Karina sekolah di SMA GESTRA. Dimana SMA ini berisikan murid-murid kaya serta cantik dan berkuasa. SMA ini memulai pelajaran pada jam 9 pagi. Dan murid - murid di SMA GESTRA ini diharuskan datang sebelum jam pelajaran dimulai. Karina seperti yang dilihat memiliki tubuh yang gendut seta kulit yang coklat membuat ia selalu banyak yang membully nya. Seperti sekarang Karina menggunakan baju SMA kebesaran serta rok panjang dan jangan lupakan kacamatanya yang bulat serta rambutnya yang dikuncir tinggi seperti ekor kuda. Membuat banyak yang sangat tidak suka kepadanya.

Lalu Sesudahnya Karina bersiap dengan pakaian sekolahnya dia pun turun dari kamarnya dan menuju ruang makan yang sudah ada kedua orangtuanya.

" Selamat pagi papa dan mamah ".

" Cihh saya gk sudi kalok kamu manggil saya mamah. Kamu itu cocoknya jadi anak pembantu. udah gendut, jelek, item lagi. Mana mau saya ngakuin kamu sebagai anak saya, ntar yang ada saya diketawain lagi ". Ungkap mamahnya yang bernama TINA MAHESWARA.

Mendengar ucapan mamahnya membuat Karina sakit hati, bukan sekali dua kali ia diperlakukan seperti itu tapi entah kenapa setiap mendengar mamahnya berbicara seperti itu membuat ia sakit hati dan menangis. Terkadang ia berpikir kenapa selalu saja kedua orangtuanya tidak pernah memperlakukan nya seperti layaknya anak pada umumnya.

Karina pun terdiam memikirkan hal itu. Lalu ia pun ingin mengetahui lebih lanjut kenapa kedua orangtuanya tidak pernah menyukai kehadiran nya sama sekali.
" Tapi mah, kalok memang mamah gak suka sama anak kayak aku kenapa mamah mau ngelahirin aku dan ngebesarin aku. Kenapa mah?". cerca Karina untuk mamahnya.

" HEH berani jawab kamu ya, itu juga karena papah kamu. Kalok aja dia gak ngebuat masalah di masa lalunya mungkin saya gk akan ngurusin kamu yang gatau diri ini ". Ucap mamahnya.

Lagi-lagi Karina terdiam memikirkan apa masalah masa lalu yang diperbuat oleh papahnya hingga Mamahnya sangat membenci dirinya bahkan tidak menganggap nya sebagai anaknya. Sebenarnya Karina ingin menanyakan hal tersebut kepada mamahnya akan tetapi suara bentakan papahnya menghentikan dia untuk bertanya lebih lanjut terhadap mamahnya.

" DIAM KALIAN SEMUA. DAN KAMU KARINA BISAKAN JANGAN SETIAP HARI TERUS SAJA MENCARI MASALAH. SAYA MUAK MENDENGARNYA ". Ucap papahnya Karina yang bernama HANDRE MAHESWARA.

Mendengar Perkataan papahnya membuat Kirana serasa sangat sedih. Dia tidak tau dimana kesalahannya, akan tetapi kedua orang tua nya selalu saja membentak bahkan memarahi dia.

Hiks

Hiks

Hiks

" Maafin Karina pah ". Karina mengucapkan maaf kepada papahnya sambil menangis.

" Dasar cengeng, gitu aja nangis. Dan untuk sekarang kamu gk ada sarapan. Liat tuh badan kamu udah gendut udah pasti tuh perut gak bakal laper kan. Ntar yang ada nasi dirumah cepet habis lagi kalok kamu makan. Dan untuk uang bekal pun cuman saya kasik untuk cukup nyari angkutan umum untuk kamu berangkat sekolah. Saya tidak mau mengantarkanmu ke sekolah. Ntar yang ada saya diketawain lagi nganterin kamu yang jelek gini ". Omongan mamahnya membuat Kirana bertambah sakit hati.

Kirana mengerti bahwa dia gendut dan jelek akan tetapi dia juga tidak ingin dilahirkannya seperti ini. Apakah salah jika ia berbadan gendut dan jelek?

Setelah mendengar omongan mamahnya Karina pun menatap kedua orangtuanya Lalu pergi meninggalkan kedua orangtuanya dengan tidak sarapan dan tidak lupa mengucapkan salam, walaupun tidak dihiraukan oleh kedua orangtuanya.

" Aku berangkat sekolah pah, mah ". Salam Karina kepada kedua orangtuanya.

Akhirnya Karina pun berangkat sekolah pada pukul 07.30. dan ia pun berjalan keluar rumahnya menuju halte untuk mencari angkutan umum yang dapat mengantarkan dia ke sekolah. Setelah sesampainya di Halte angkutan umum pun telah tiba lalu ia memasukinya.

Angkutan umum tersebut pun membawa Karina ke Sekolah SMA GESTRA. Sesampainya di SMA Antariksa, Karina pun turun dari angkutan umum tersebut dan membayarnya. Lalu Karina memasuki sekolahnya yang masih sepi akibat baru pukul 07.50 ia pun memasuki ruang kelasnya yang berada di kelas XI MIPA 1 sambil menunggu sahabatnya yang belum datang.
*****
26 Maret 2022

Ok segitu dulu ya🤗

Semoga kalian sukaa dan jika ada kesalahan kata mohon dimaafkan serta rameinn terus ya cerita akuu🙆

Makasih semuanya

Dan juga kalok semisalnya cerita ini rame. Kalian setuju gak kalok para cast nya dibuatin Instagram?

Komenn yaaa

Love you semua 🖤







SI GENDUT KARINA [ On Going ]Kde žijí příběhy. Začni objevovat