6. Empat wajah

2.2K 413 100
                                    

Hari ini Taehyun tak memiliki kelas, dia memilih untuk berkunjung ke rumah sakit tempat kakaknya bekerja. Taehyun juga sudah mengabari dan Jungkook setuju untuk membuat janji temu dengan adiknya siang ini.

Jungkook menoleh saat adiknya masuk ke dalam ruangan, laki-laki itu memberi salam kemudian duduk di sofa berhadapan dengan kakaknya.

"Ada apa hyun? Kau stress karena kuliah?" tebak Jungkook. Taehyun terkekeh, dia menggeleng.

"Aku hanya ingin tau tentang kepribadian ganda. Hyung pernah menangani pasien seperti itu?" tanyanya.

Jungkook terkesiap, dia tertarik dengan topik yang dibawa oleh adiknya itu. Sebagai pisikiater yang sudah berpengalaman tentu Jungkook mau untuk berbagi ceritanya.

"Aku punya. Memang kenapa? Kenapa tiba-tiba bertanya tentang itu? Itu tugas kuliahmu?"

Taehyun mendesis, dia mengangguk saja biar Jungkook tak tanya macam-macam. Kalau tau adiknya bertetangga dengan orang berkepribadian ganda pasti dia akan khawatir.

"Iya ini soal tugasku hyung. Bisa kau jelaskan semua yang kau tau tentang kepribadian ganda?"

Jungkook mengusap dagunya, dia mulai berfikir. "Kepribadian ganda, MPD atau disebut DID. Kau pasti tau penjelasan dari itu kan?"

Taehyun mengangguk.

"Kepribadian ganda itu muncul sebagai bentuk perlindungan diri dari seseorang yang mengalami trauma berat, bisa karena kekerasan seksual atau hal lainnya yang memicu trauma.

Seperti namanya pengidap ini memiliki banyak kepribadian, kepribadian asli disebut dengan 'Host' sementara kepribadian yang lain disebut Altar ego."

Jungkook berdehem lebih dulu sebelum menjelaskan. "Jadi saat Host selaku kepribadian original tiba-tiba merasa terlepas dari pikirannya sendiri otomatis altar ego ini akan masuk. Kau mengerti maksudku?"

"Iya aku mengerti, singkatnya Host bisa tanpa sadar tubuhnya di ambil alih oleh altar ego nya."

"Correct!"

"Saat tubuh host diambil alih oleh altar ego, dia tak akan ingat apa yang altar ego itu lakukan terhadap tubuhnya kecuali kalau altar egonya memberitahu."

Taehyun mengernyit. "Jadi maksud hyung kalau altar egonya melakukan sesuatu kepribadian yang asli tidak akan tau apa yang dilakukan olehnya kecuali kalau altar ego itu memberitahu?"

Jungkook mengangguk. "Iya. Para kepribadian itu seperti satu individu yang tak terhubung Taehyun. Mereka memiliki namanya sendiri, karakternya sendiri serta ingatannya sendiri. Seperti aku dan kau."

"Kita bisa ambil contoh seperti ini. Kau adalah host dan aku altar egonya. Saat kesadaranmu mulai berkurang aku mengambil alih dan coba tebak apa yang aku lakukan sebelum kau kemari?"

Taehyun mengusap dagunya. "Menangani pasien?"

Jungkook terkekeh, dia menggeleng. "Aku makan kripik kentang 3 bungkus. Hahahaha..."

Taehyun jadi ikut tersenyum dia jadi merasa dibodohi tapi dibalik itu dia kini mulai mengerti lebih banyak mengenai kepribadian ganda ini.

"Tapi bagaimana kalau para kepribadian itu malah saling menjaga seperti seorang saudara?"

Jungkook menghela nafas, "Aduh kau bertanya tentang sesuatu yang masih belum aku ketahui." Dia bangkit, berjalan menuju lemari arsip dan mengambil satu berkas yang lumayan besar.

"Apa itu?"

"Data pasienku. Namanya Choi Beomgyu."

Deg!

4Face MPD | TaegyuDonde viven las historias. Descúbrelo ahora