Memendam Malu

2 0 0
                                    

Judul : Memendam Malu
Jenis Karya : Puisi (Syair)
Karya : M Hilmi H
Komunitas : Literasi Angkasa Indonesia

Isi:
Kamu datang berlenggang pinggang
Meniup debu di ujung punggung
Bersolek wajah tangan terpanggang
Berdecit sepatu mendengar punggang
Meliuk tubuh di atas panggung

Kamu jajakan kecantikan diri
Memaksa wanita menatap iri
Membius lelaki, hatinya tercuri
Tak sadar kau adalah duri
Yang berkembang dari bulir uri

Kamu terbang bak layang-layang
Beremas suara mengharap sayang
Meraup uang sembari bergoyang
Bersembunyi akhlak ditelan bayang
Terpaksa bergerak seperti wayang

Kamu acuh apabila dibenci
Membuang muka bila dicaci
Tekad dan iman adalah kunci
Untukmu selalu merasa suci
Walau tak lebih dari lima inci

Titimangsa : Lampung, 11 Juni 2023

Bionarasi : Pengarang bernama M Hilmi H, dengan nama pena "Hidayatteragers". Putra Lampung keturunan Sunda dan Jawa. Memiliki hobi mendengarkan musik, menonton anime, dan menulis. Boleh follow @hidayatteragers jika ingin mengenal sosok pengarang.

Poetry Of Magical Event APSA 2023Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang