Bab 5

49 21 2
                                    

Aku melihat sekeliling yang terdapat benda-benda bekas seperti meja dan kursi. kami duduk diantara beberapa kursi yang masih layak pakai, kami saling memandang dengan raut wajah menyidik.

"Lo siapanya si raja hutan? " Tanya gadis itu dengan wajah menyidik.

Aku memasang wajah tengil, aku akan mencoba menguji kesabarannya. Apa dia sejudes wajahnya? Atau dia memiliki kesabaran selebar samudra.

__________________________________________________

3 bulan kemudian.

Semilir angin berhembus membawa gemerisik bunyi. Hawa dingin membuatku menggigil aku menatap sekeliling rumahku yang lebat dengan pepohonan yang rindang.

Malam yang bercahaya dan bertaburan bintang. Bulan yang menggantikan tugas matahari, bintang-bintang yang berkilau tanpa henti.

Teringat tentang ucapan gadis judes yang bernama Ashila Latasha dia berkata jika dunia ini hanyalah dunia dari buku novel yang ia ciptakan entah mengapa ada sedikit kepercayaan didalam hatiku ketika aku sendiri merasakan sering dikendalikan sesuatu.

Dia menceritakan beberapa adegan dan inti dari semua isi novel yang berjudul Semesta.
Dari sana aku mengetahui masa depanku yang  mengenaskan. Aku akan menjadi antagonis yang memusuhi kekasih satria dan melakukan banyak hal agar satria memandangiku lagi seperti dulu.

Bukan aku yang mengalami transmigrasi namun shila. Didunia asalnya shila seorang penulis best seller dengan nama pena bulansenin. Aku adalah salah satu tokoh kesayangannya yang berakhir mengenaskan karna cinta.

Kata shila kita harus berkerjasama untuk mengubah takdir dunia dengan merusak beberapa alur didalamnya. Memikirkan tentang itu aku selalu bertanya didalam hati 'apakah aku bisa? ' dan 'apa aku sanggup. '

Shila menjanjikan aku untuk pergi ke dunia nya dan hidup disana dengan bahagia penuh kasih sayang, aku menginginkannya!

Aku menyetujui namun aku bimbang apakah aku sanggup, aku takut gagal dan tidak bisa mewujudkannya. Aku ingin ke dunia yang selalu shila ceritakan, dunia yang berbeda dari dunia ini.

Memegang liontin berbandul bulan pemberian almarhum kakekku yang kebetulan seorang penulis. Dia juga yang memberikanku nama, tidak mungkin jika itu kedua orangtuaku yang sangat egois mementingkan dirinya sendiri.

Selama beberapa minggu ini aku melihat perubahan dari shila yang tadinya judes, sinis  dan menjengkelkan menjadi periang, ramah dan kalem aku seperti merasa familiar dengannya tapi entah mengapa aku lupa.

Untuk satria, aku selalu melihatnya bersama gadis yang kuyakini protagonis yang bernama Stela Ivander, yang berbeda dari alur adalah jika di novel asli tertulis jika stela seorang gadis desa yang merantau, sedangkan disini stela seorang gadis keturunan ivander yang kaya raya.

Sudah ada sedikit perubahan yang disebabkan oleh kehadiran shila dan juga beberapa alur yang aku rusak  tanpa dicuriga dari beberapa tokoh penting.

Flashback

Aku menatap ponselku yang berdering menandakan adanya pesan. Aku mengernyitkan dahi dari siapa gerangan si satria mendapatkan nomerku!

          
Raja SatbangSAT

Holla

Y

Aku menunggu jawban satria setelah beberapa menit dijawab dengan panjang lebar. Aku sedikit mempertimbangkan ajakannya.

Besok ikut gue yok!
Mau nunjukin sesuatu
Disana ada lapangan basket
Juga rumah pohon oh ya
Ada danau juga!

Harus ikut, wajib!
Nggak ada penolakan!
Besoknya lagi gue traktir bakso
Mumpung lagi Sultan nih

Yeuh pemaksaan namanya!
Yaudah makasih raja tarzan.

Iyadong
Lope

😤

😘🤣

Aku membanting ponsel ke kasur lalu Menenggelamkan wajahku ke bantal, sial satria bikin salting . Gak! Nggak boleh salting sama cowo abstrut nyebelin lagi.

Ke esokan harinya aku jadi pergi ke tempat dimana satria tuju, sebuah taman tersembunyi di daerah puncak. Taman ini terdapat lapangan basket, ada rumah pohon yang besar mungkin muat untuk 10 orang dan juga ada sebuah danau yang luas dengan perahunya. Aku merasakan rasa nyaman dan familiar, apa yang terjadi?

______________________TBC________________________

Hai teman teman, jangan lupa vote and follow ya! Jangan jadi pembaca gelap. Setidaknya dari vote dan follow akun ini akan membuatku semangat untuk melanjutkan cerita.

Sekian terimakasih

⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐


Gerhana Bulan [Transmigrasi ]Where stories live. Discover now