1.

453 36 24
                                    

"Waktu berada di titik terendah, saya dipertemukan oleh seorang gadis yang bisa membuat saya bahagia hanya dengan senyumannya. Saya berfikir, saya telah menemukan kebahagiaan yang sudah lama hilang dari hidup. Karena gadis itu juga, saya bisa merindukan kembali rumah yang sudah lama saya tinggal."

-UchihaObito.

Hari ini, Obito pulang ke kota tempatnya lahir dan dibesarkan, Osaka

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Hari ini, Obito pulang ke kota tempatnya lahir dan dibesarkan, Osaka.

Ini pertama kalinya dia menginjakkan kaki setelah 10 tahun lamanya. Begitu banyak kenangan pahit disini yang membuat dirinya memutuskan untuk pergi.

Tapi hari ini, dia memberanikan diri datang kembali hanya untuk melepas rindu kepada sosok nenek yang sudah di anggap seperti pengganti ibunya.

Disini, di Pantai Nishikinohama. Tempat dimana dia melepas sang nenek, satu-satunya cahaya di dalam hidup nya.

"Nek, Obito rindu," monolognya.

Deburan ombak menghantam pasir-pasir lembut di pantai menghasilkan suara gemericik yang menenangkan. Obito melirik jam digital miliknya, masih pukul 5 sore batinnya dan dia perlu menunggu sedikit lama lagi untuk bisa menabur bunga.

Di dalam mobil, netra hitam gelapnya menelusuri seluruh objek yang bisa di jangkau oleh kedua matanya, hingga ia melihat seorang gadis berjalan dengan riang bersama anak-anak di sudut pantai.

"Cantik...," pujinya, perasaan bahagia dan hangat menyelimuti Obito, dia tersenyum tipis melihat interaksi gadis itu bersama anak-anak di tepi pantai.

•••

Dia adalah Kakashi, seorang gadis cantik bersurai putih yang selalu berkeliaran di sekitaran Pantai Nishikinohama.

Ciri khas yang mencolok dari Kakashi ialah rambut nya yang ke-putih keperak-perakan, memakai payung merah mudanya, syal hijau yang bertengger di leher pucatnya dan tas selempang besar berisi lolipop untuk di bagikan.

Orang-orang menyebutnya sebagai "Gadis Lolipop".

Dia selalu berjalan dari satu pengunjung ke pengunjung untuk membagikan permen lolipop berbentuk lingkaran dengan note kecil sebagai hiasan. Tanpa kenal rasa lelah dan letih.

Bagi Kakashi, berbagi adalah salah satu dari caranya untuk tetap bahagia dan waras.

"Semoga harimu menyenangkan dan selalu di berkati."

Kurang lebih seperti itulah isi note tersebut.

Senyuman hangat dan tulus tak pernah lepas dari wajah yang mirip albino itu. Jika sudah selesai berbagi, dia akan berdiri di tepi pantai dan menatap lautan biru lepas di ufuk dengan sangat lama. Hingga manusia yang tersisa di pantai adalah dirinya sendiri.

•••

Obito berjalan ke arah pantai untuk menebar bunga dan berdoa. Setelah berdoa ponsel nya bergetar, Obito mendesah berat itu pasti panggilan dari Deidara. Deidara adalah Manager sekaligus sahabatnya yang sudah dia percayakan untuk mengurus Guest House miliknya.

HOME IS WHERE THE HEART IS [SUDAH TERBIT]Where stories live. Discover now